Kantor Kementerian Agama Kota Sabang melalui Seksi Bimbingan Masyarakat Islam memusnahkan 484 Buku Nikah di lingkungan Kantor Kementerian Agama Kota Sabang. Pemusnahan ini dilaksanakan di halaman belakang Kankemenag setempat. Rabu, 24 Januari 2024.
Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Sabang H Samsul Bahri SAg yang memimpin pemusnahan menjelaskan bahwa ini adalah sebuah bentuk ketegasan dari Kementerian Agama di mana buku nikah, blangko akta nikah dan duplikat buku nikah yang sudah kadaluarsa tidak bisa dipakai lagi.
"Setelah ini ada Berita Acaranya yang kita kirimkan ke Kanwil Kemenag Aceh, kemudian untuk alokasi Buku Nikah di Lingkungan Kemenag Sabang akan dialokasikan berdasarkan kebutuhan di KUA Kecamatan Sukakarya dan Sukajaya," jelas Samsul yang didampingi Kasubbag TU H Murdani SAg MA.
Sementara itu, Plt Kepala Seksi Bimbingan Masyarakat Islam Eriadi ST menambahkan Pemusnahan 484 Barang Milik Negara ini berdasarkan Surat dari Kakanwil Kemenag Aceh Nomor: B-6820/Kw.01.6/PW.01/10/2023 perihal Pelaksanaan Pemusnahan/Penghapusan Blangko Nikah di Lingkungan Kanwil Kemenag Aceh.
Hadir sebagai Saksi pada pemusnahan ini adalah Kepala Seksi Pendidikan Agama Islam Hj Nuranifah SAg MPd, Kepala KUA Kecamatan Sukakarya Firdaus SAg, Kepala KUA Kecamatan Sukajaya Muhammad Yani SAg MAHk, Pengelola BMN Darsiaty Adamy, Arsiparis Rizal Fahmi dan Para Saksi lainnya.