CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Masih Fokus US, MI Gampong Meutia Langsa Siap UAMBN

Image Description
Inmas Aceh
  • Penulis
  • Dilihat 202
Rabu, 18 Mei 2016
Featured Image

[Langsa | Erlisa] Setelah Ujian Sekolah/Madrasah (US/M) tingkat SD/MI se-derajat digelar, berikutnya giliran UAMBN tingkat SD/MI yang akan dilaksanakan pada  19  Mei 2016. mencoba mewawancarai beberapa pelajar di MI Gampong Meutia Langsa perihal kesiapan mereka menghadapi UAMBN.

Satu di antara siswi MI Gampong Meutia Langsa Nurkhalisa (12) mengatakan bahwa dirinya sekarang ini sedang fokus untuk menghadapi US/M. “Sekarang saya masih fokus ujian sekolah dulu, Insyaallah besok kami sudah siap mengahadapi UAMBN” katanya saat ditemui di depan sekolahnya

Masih ditempat yang sama, T.M Sabil (12), mengatakan hal serupa. Dia mengatakan untuk sekarang ini ia fokus untuk ujian sekolah terlebih dahulu. “Persiapan sekarang fokus Ujian Sekolah, tapi persiapan UAMBN juga udah dari jauh-jauh hari, di sekolah juga ada les tambahan selain itu saya juga belajar di rumah,” katanya.

Sementara kamad MI Gampong Meutia Langsa mengatakan, pihaknya sudah siap untuk penyelenggaraan UAMBN. Namun saat ini masih fokus untuk Ujian Sekolah/Madrasah. “Kesiapan sekolah untuk penyelenggaraan UAMBN dari persiapan sudah siap, tapi sekarang lagi fokus untuk US/M,” katanya.

Pelaksanaan Ujian Sekolah/Madrasah adalah pada 16 sampai 18 Mei 2016 yang diujikan adalah semua mata pelajaran yang ada dalam kurikulum. Selain itu persiapan untuk UAMBN sudah dilakukan pihaknya jauh-jauh hari, dan mulai intens sejak Februari melalui serangkaian bimbel dan try out baik dari K3M maupun madrasah. [d/y]

Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh