CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Kemenag Aceh akan Gelar Doa, Zikir dan Shalawatan Untuk Keselamatan Bangsa

Image Description
Inmas Aceh
  • Penulis
  • Dilihat 471
Kamis, 15 Juli 2021
Featured Image

Banda Aceh (Humas)---Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh akan menggelar doa, zikir dan shalawatan bersama di Aula Kanwil Kemenag Aceh besok, Jumat, 15 Juli 2021.

Kegiatan bertajuk Doa Zikir dan Shalawatan Ikhtiyar Spiritual untuk Keselamatan Bangsa ini akan diikuti oleh ASN Kanwil Kemenag Aceh yang bekerja dari kantor di tengah penerapan sistem kerja shift.

Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh  Dr H Iqbal SAg MAg mengatakan, secara lahiriyah ASN sudah berusaha melawan Covid-19 dengan menerapkan protokol kesehatan. Namun,menurutnya, hal itu juga harus diiringi dengan ikhtiyar bathiniyah.

"Mari sama-sama kita berdoa agar wabah ini segera berakhir karena doa adalah senjatanya orang mukmin. Tentunya doa bersama ini juga dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat," katanya.

Kakanwil mengatakan,Kementerian Agama  mengajak tokoh agama, dan masyarakat secara luas untuk melangitkan doa. 

"Kita saat ini juga  sudah beberapa kali menggelar kegiatan doa bersama secara virtual dalam beberapa hari terakhir. Ini merupakan upaya bathiniyah selaku umat umat beragama," ujarnya.

Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh