|Banda Aceh| Deni| Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) Model Banda Aceh kembali berjaya di ajang Kompetisi Sains Madrasah (KSM) Kementerian Agama Provinsi Aceh tahun 2016 yang diadakan pada Selasa 26 Juli 2016 di MAN Model Banda Aceh. MTsN Model Banda Aceh menyapu bersih emas untuk ketiga cabang lomba yang dipertandingkan.Cabang yang dipertandingkan yaitu Biologi, Fisika dan Matematika.
Ketiga cabang yang dipertandingkan meraih juara 1 dan 2 bidang studi Matematika, juara 1 dan 2 Bidang studi Biologi, dan juara 1 dan 3 Bidang studi Fisika. Prestasi tersebut di raih dengan adanya usaha dan kerja keras keluarga besar MTsN Model Banda Aceh, ujar Zulkifli, M.Pd selaku Kepala MTsN Model Banda Aceh.
Juara 1 dan 2 KSM memperoleh laptop Lenovo dan juara 3 mendapatkan tablet. Bagi Juara 1 akan mendapatkan tiket ke KSM Kemenag Tingkat Nasional mewakili Kementerian Agama Provinsi Aceh yang diadakan di Pontianak, Kalimantan Barat Agustus mendatang
Nama-nama yang memperoleh Juara menurut bidang studi. Bidang studi Matematika Juara I diraih oleh M.Hamlulkhairi dan Juara II T. Nilnail Yusi Nashtam. Bidang Studi Biologi diraih oleh M. Farhan dan M. Zahrul Rahmatillah juara Ii dan Juara I Bidang studi Fisika M. Nurul Hadi dan Cut Riza Umami Juara III. [yyy]