[Takengon | Darwin] Kakanwil Kemenag Aceh, Drs. H. M. Daud Pakeh, bersama Kakankemenag Kab. Aceh Tengah, H. Amrun Saleh kunjungi Wakil Bupati Aceh Tengah, Drs. H. Khairul Asmara.
Kunjungan di Kantor Bupati tersebut merupakan kunjungan Kakanwil Kemenag Aceh di sela-sela jadwal kunker (kunjungan kerja) di Aceh Tengah pada Kamis (18/6) dalam rangka mempererat tali silaturrahmi antar dua instansi.
Dalam kunjungan tersebut, Daud Pakeh mengharapkan pada Porseni yang akan datang, sesuai dengan Surat Keputusan Kakanwil Kemenag Aceh, yang menetapkan Aceh Tengah sebagai tuan rumah Porseni tahun 2016.
Di samping lewat ajang itu, Aceh Tengah dapat menjadikan ajang Porseni sebagai ajang promosi wisata dan pembangunan di Aceh Tengah.
“Ke depan kita akan menambahkan kegiatan Pramuka pada porseni tahun 2016 di Aceh Tengah yang akan semakin menambah semarak kegiatan di Takengon,” ucap Daud Pakeh yang diamini Wakil Bupati Aceh Tengah. [y]