Banda Aceh (Humas) --- Jajaran Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh mengikuti upacara peringatan Hari Lahir Pancasila yang digelar secara virtual dipusatkan di halaman Gedung Pancasila, Kementerian Luar Negeri, Jakarta, Selasa 1 Juni 2021.
Presiden RI Joko Widodo bertindak sebagai inspektur upacara, dengan tema "Pancasila dalam Tindakan, Bersatu untuk Indonesia Tangguh."
Kakanwil Kemenag Aceh, Dr H Iqbal SAg MAg bersama jajaran Eselon III mengikuti upacara ini di ruang rapat kantor setempat.
Peringatan Hari Lahir Pancasila tahun ini dalam masa pandemi Covid-19 di tingkat pusat dan daerah, serta kantor perwakilan RI di luar negeri dilaksanakan secara virtual kombinasi.
Upacara bendera peringatan ini juga dihadiri secara daring (online) oleh pimpinan lembaga tinggi negara, lembaga negara, kementerian/lembaga, pemerintahan daerah provinsi, kabupaten/kota, perwakilan Republik Indonesia di luar negeri, dan para tokoh lainnya.
Presiden RI Joko Widodo hadir secara langsung di tempat upacara, dan mengenakan baju adat dari Kabupaten Tanah Bumbu.
Presiden Jokowi, dalam amanatnya, mengajak semua pihak mengokohkan nilai-nilai Pancasila. Nilai-nilai Pancasila perlu terus dibumikan sebagai ideologi bangsa.
"Peringatan Hari Lahir Pancasila setiap 1 Juni harus benar-benar kita manfaatkan untuk mengkokohkan nilai-nilai Pancasila dalam bermasyarakat, dalam berbangsa dan dalam bernegara," ucap Presiden.
Presiden mengatakan walaupun Pancasila telah menyatu dalam kehidupan sepanjang republik ini berdiri, tantangan yang dihadapi tidaklah ringan.
Menurutnya, globalisasi dan interaksi antarbelahan dunia tidak serta merta meningkatkan kesamaan pandangan dan kebersamaan. Terlebih, dengan kemajuan teknologi yang mempercepat interaksi.
"Yang harus kita waspadai adalah meningkatnya rivalitas dan kompetisi, termasuk rivalitas antar pandangan, rivalitas antar nilai-nilai dan rivalitas antar ideologi. Ideologi transnasional cenderung semakin meningkat memasuki berbagai lini kehidupan masyarakat dengan berbagai cara dan berbagai strategi," tegasnya.
Kakanwil Kemenag Aceh, Dr H Iqbal SAg MAg mengatakan bahwa ASN Kemenag Aceh telah diinstruksikan untuk mengikuti upacara tersebut melalui siaran langsung Medsos BPIP, di kanal YouTube BPIP, atau siaran TVRI dari kantor atau tempat tinggal masing-masing.
"Dengan peringatan hari lahir pancasila, mari kita tanamkan nilai-nilai pancasila dalam setiap tindakan dan perilaku, dan tetap menjaga kesehatan serta kebersihan ditengah suasana pandemi, dengan mematuhi protokol kesehatan pencegahan covid-19," kata Iqbal.
Kemenag Aceh juga mengibarkan Bendera Merah Putih selama 1 (satu) hari pada tanggal 1 Juni 2021 di halaman kantor setempat di Banda Aceh.[]