CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Usai Dilepas Sekda, Jemaah Haji Sabang Bertolak ke Banda Aceh, 29 Mei terbang ke Arab Saudi

Image Description
Rizal Fahmi
  • Kontributor
  • Dilihat 189
Senin, 27 Mei 2024
Featured Image
Jemaah Haji bertolak ke Banda Aceh via Kapal Express Bahari 2F

Sebanyak 43 Jemaah Haji Kota Sabang dilepas secara resmi keberangkatannya oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Sabang Andre Nourman AP SSTP MSi selepas shalat shubuh di Masjid Agung Babussalam Kota Sabang, Senin, 27 Mei 2024.

 

Andre yang mewakili Pj Walikota Sabang Drs Reza Fahlevi dalam pelepasan tersebut berpesan kepada jemaah untuk terus menjaga kesehatan dan tidak melupakan dokumen personal seperti pasport dan id card. 

 

"Kami, pemerintah Kota Sabang, berdoa semoga perjalanan Bapak/Ibu sekalian dilancarkan oleh Allah SWT, dan semoga semua rangkaian ibadah haji dapat dilaksanakan dengan sempurna. Semoga Bapak/Ibu sekalian kembali ke tanah air dengan predikat haji yang mabrur, membawa berkah dan kebaikan bagi diri sendiri, keluarga, serta masyarakat sekitar," pesan Andre.

 

Hadir dalam kesempatan ini adalah Kadis Syariat Islam dan Pendidikan Dayah Drs Marwan, Kasi Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kankemenag Kota Sabang H Ghazali SAg MEI, Pembimbing Ibadah Kloter Pertama H Murdani SAg MA, Kasi PD Pontren Masri SAg, serta Kepala KUA Kecamatan Sukakarya Firdaus SAg. 

 

Berdasarkan jadwal yang telah dirilis, Jemaah Haji Sabang bertolak ke Banda Aceh dengan Kapal Express Bahari 2F, lalu menginap satu malam di Hotel Mekkah Lampriet Banda Aceh kemudian esok harinya 28 Mei 2024 pukul 17.00 WIB, jemaah akan masuk ke Asrama Haji Embarkasi Aceh dan pada 29 Mei 2024 Jemaah akan terbang ke Arab Saudi via Bandara Sultan Iskandar Muda Banda Aceh.[]

Editor : Muhammad Yakub Yahya
Fotografer : Rizal Fahmi
Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh