Ar-Raniry|Nanat Riwat| Sejumlah pimpinan Universitas Islam Negeri (UIN) Ar-Raniry Banda Aceh dibekali mekanisme perencanaa dan pelaksanaa anggaran sesuai dengan prosudur yang telah ditetapkan secara nasional. Wakil Ketua Panitia Drs. Marzuki, M.Pd usai pembukaan Sosialisasi Mekanisme Perencanaan dan Pelaksanaan Anggaran tahun 2014, Jumat (24/1) di Hotel Hermes Palace Banda Aceh mengatakan, kegiatan ini dilaksanakan untuk memberikan metode penggunaan anggaran dengan baik dan benar.
“Sosialisasi ini diharapkan dapat memberikan gambaran secara menyeluruh tentang teknis perencanaan anggaran di Lingkungan UIN Ar-Raniry,” ujarnya.
Dikatakan, kegiatan ini berlangsung selama 2 hari (24-25 Januari 2014), dihadiri 74 peserta yang terdiri dari Wakil Dekan II bidang administrasi, Wakil Direktur Pascasarjana bidang Administrasi, Sekretaris Lembaga, dan Kepala Bagian TU, Kasubbag Keuangan, Staf Keuangan dari Fakultas di Lingkungan UIN Ar-Raniry.
Marzuki menambahkan, panitia menghadirkan 2 orang pemateri dari Kanwil Direktorat Jenderal Perbendaharaan Kementerian Keuangan Provinsi Aceh, materi yang disampaiakn diantaranya Mekanisme Perencanaan disampaikan oleh Kurniawan dan mekanisme Pelaksanaan Anggaran oleh Mahyiddin.
Sementara Rektor Prof. Dr. H. Farid Wajdi Ibrahim, MA dalam sambutannya pada pembukaan mengharapkan agar peserta serius mengikuti sosialisasi perencanaan dan pelaksanaan anggaran ini.“Perencanaan ini harus serius, harus benar-benar dipahami oleh setiap peserta karena di sini dimulai pelaksanaannya sehingga hasilnya maksimal,” kata Farid.
Rektor menambahkan, perencanaan, pelaksanaan dan pelaporan itu satu paket, yang terpenting ketiganya harus sesuai aturan dalam realisasinya. “Jika selama ini terjadi kekeliruan dalam perencanaan, dengan sosialisasi ini semuanya dapat dilakukan dengan serentak dan seragam,” imbuh Farid. [y]