Karang Baru-KemenagNews. Dalam rangka meningkatkan kapasitas Jurnalistik bagi Karyawan/Karyawati di lingkungannya, kankemenag Aceh Tamiang melalui Pls Urs. Kepegawaian mengadakan Sosialisasi Jurnalistik yang dihadiri oleh 70 orang peserta yang terdiri dari unsur Kankemenag, Madrasah dan KUA Kecamatan.
“Tulisan itu sangat berpengaruh, makanya dalam Al-Qur-an disubutkan “Iqra’”, tinta para Ulama akan ditimbang dengan darah para Syuhada di hari kiamat nanti, oleh karena itu mari kita menulis, ada tiga ujung yang mempengaruhi kehidupan dunia ini kata Sukarno, yaitu ujung senjata, ujung lidah dan ujung jari/tinta” demikian yang disampaikan Salamina, MA Ka. Kankemenag Aceh Tamiang dalam kata sambutannya ketika membuka acara sosialisasi tersebut.
Untuk mengisi acara tersebut dihadirkan dua orang Narasumber yaitu Muhammad Sofyan, S.Sos.I yang memberikan materi tentang tata cara pengiriman berita untuk Majalah Santunan dan menulis berita dalam bentuk Feature dan Muhammad Nasir menjelaskan tata cara menulis berita dalam bentuk Stright News dan Kode Etik Jurnalistik. [muhammad sofyan/y]