CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Siswa Antusias Peringati Maulid

Image Description
Inmas Aceh
  • Penulis
  • Dilihat 310
Selasa, 4 Maret 2014
Featured Image

[Simpang Ulim| JamaluddinMAN Simpang Ulim Aceh Timur, Selasa (4/3) mengadakan peringatan maulid, peringatan maulid yang dilaksanakan tersebut disambut antusias oleh para siswa, hal ini diungkapkan oleh kepala madrasah Drs.Saifullah MM.

“Jauh-jauh hari mereka sudah menanyakan kapan maulid dilaksanakan, dan dari kemarin mereka sudah menyiapkan acara ini sedemikian rupa termasuk menu hidangan maulid,” ujar kepala MAN Simpang Ulim dihadapan rombongan dari Kankemenag Aceh Timur.

Untuk menyemarakkan maulid ditampilkan berbagai acara seperti penampilan para juara lomba Pra HAB, zikir maulid dan sebagainya. “Grup zikir dari siswa dan grup binaan guru madrasah, selain itu juga penampilan pidato bahasa asing dari siswa,” bebernya lagi.Pak Saiful menyebutkan siswa yang menjadi pemenang lomba di kemenag tersebut juga tampil sebagai juara di kegiatan dies natalis kampus STAIN Zawiyah Cot Kala Langsa.

“Mereka juga nanti akan tampil di Porseni di Bireun,” katanya dihadapan Kasi Pais Muslim,Msi dan Kasi Haji Drs.Ahmad MA serta beberapa staf yang hadir mewakili rombongan Kankemenag.

Selain dari Kankemenag juga hadir Muspida kecamatan setempat, beberapa kepala madrasah yang ada disekitar kecamatan, tokoh masyarakat dan undangan lainnya. [y]

Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh