Calang|Usman Des| Acara lepas sambut di Madrasah Tsanawiyah Negeri Teunom antara Kepala lama, yang menjabat lebih kurang satu setengah tahun, antara Bapak Drs. Abubakar Arhas (yang kini menjabat kepala MAS Panga) dengan penggantinya Kepala baru MTsN Teunom Bapak Muslem,S.Pd) penuh haru. Muslem adalah Guru MAN 2 Meulaboh di Teunom putra kelahiran Padang Kleng Teunom.
Acara turut dihadiri oleh Komite dan anggotanya. Dan dalam kesempatan terakrir di MTsn Teunom Bapak Drs. Abubakar Arhas meminta maaf yang sebesar-besarnya semasa dia memimpin ada kata-kata atau tingkahnya yang ‘keras’ pada semua guru dan karyawannya. Bapak Abu (panggilan sehari-hari untuknya), tak bermaksud menyinggung siapa pun, tapi demi kedisiplinan sebagai PNS untuk memberi contoh pada anak didik di lingkungan Madrasah khususnya dan sekolah yang ada di Kabupaten Aceh Jaya pada umumnya.
Ibu Harnisah,S.Pd mewakili seluruh guru juga mohon maaf kalau ada tingkah di antara guru dan karyawan yang dapat menyinggung perasaan Bapak. Lagi, Kepala Kantor yang diwakili oleh Bapak Samsul Bahri S.Ag (Kasi Mapenda Kankemenag Kabupaten Aceh jaya) sangat mengharapkan kepada Bapak Abu bisa membangun MAS Panga kecamatan Panga yang membutuhkan tenaga Bapak, yang putra asli Panga.
Juga dalam kesempatan yang sama Bapak Samsul Bahri Mengharapkan Pada Bapak Muslem dapat melanjutkan cita-cita Bapak Abu yang ingin menjadikan Madrasah ini Menjadi MTsN unggul di kecamatan Teunom, Bapak Muslem berjanji akan melanjutkan cita-cita Pak Abu dan pesan pak samsul menjadikan MTsN Teunom menjadi Madrasah Unggul.
[Usman, MTsN Teunom, 085275740084, alumni workshop jurnalistik kankemenag aceh jaya 20-22 desember lalu/y]
[Foto: Bapak Drs. Abubakar Arhas (kiri), sedang menyerahkan data aset kepada Bapak Muslem, S.Pd (kanan), sebagai Kepala yang baru dilantik, foto Usman]