Dalam rangka memeriahkan Hari Amal Bakti (HAB) ke-78 Kementerian Agama, Kantor Kementerian Agama Kabupaten Nagan Raya mengadakan aneka lomba.
Kegiatan lomba perdana dibuka langsung oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Nagan Raya, Samhudi SSi di Lapangan Bola Mini Kankemenag setempat, Rabu 20 Desember 2023.
Samhudi menyampaikan, perlombaan tersebut bukan sebuah persaingan, melainkan sebagai riang gembira dalam memeriahkan hari kelahiran Kementerian Agama ke-78.
“Jaga sportifitas dan jaga kekeluargaan,” pesan Samhudi saat membuka Turnamen Sepak Bola Mini.
Sementara itu, Ketua Panitia HAB ke-78 Kankemenag Nagan Raya, M Dahlan menyampaikan, HAB ke-78 Kementerian Agama di Nagan Raya dimeriahkan dengan berbagai lomba dan seni yang akan berlangsung hingga 3 Januari 2024.
Adapun kegiatan yang dilaksanakan yaitu, turnamen Sepak Bola Mini karyawan, Volleyball karyawan/i, lomba Solo Vocal Lagu Religi karyawan/i, Penampilan Kreasi Seni siswa madrasah, tarik tambang, lari goni, lomba masak apam, dan Upacara Bendera memperingati HAB ke-78 pada 3 Januari 2024.[]