Suasana di Terminal Bus Terpadu (TBT) Peureulak pada hari Rabu 9 Oktober 2013 jauh berbeda dari biasanya. Pada hari-hari sebelumnya, TBT Peureulak terlihat sepi karena belum difungsikan sebagaimana mestinya, maka pada hari tersebut terlihat ramai oleh anak kecil yang berpakaian serba putih. Jika para anak perempuan memakai gamis dan jilbab berwarna putih, maka para anak laki-laki berpakaian layaknya jemaah haji yang sedang berpakaian ihram. Ya, mereka rupanya sedang bersiap-siap hendak mempraktekkan manasik haji layaknya para Jemaah Calon Haji (JCH).
Tampak anak-anak tersebut sangat bersemangat ketika mengucapkan talbiyah, salawat, dan do’a yang berkaitan ibadah haji. Ritul haji yang paling antusias dilaksanakan oleh anak-anak adalah saat melontar jamatar, yaitu melempar batu kecil sebanyak tujuh kali ke sebuah tiang yang bertuliskan Jamarah Aqabah sambil berteriak “Bismillahi Allau Akbar”. Suasana menjadi lebih memikat karena para panita dan guru pendaping juga menggunakan seragam putih-putih.
Bimbingan manasik haji bagi murid TK ini dilaksanakan oleh Ikatan Guru Raudhatul Athfal (IGRA) dan Ikatan Guru Taman Kanak-kanak Indonesia (IGTKI) Kabupaten Aceh Timur berkerja sama dengan Ikatan Persaudaran Haji Indonesia (IPHI) ini bertujuan menumbuhkan minat berhaji sejak dini pada diri anak-anak kita. Demikian dijelaskan oleh Hj. Nursyamsiah, Ketua Panitia Pelaksana, di hadapan para tamu dan wali murid yang menghadiri acara pembukaan. Menurut Hj. Nursyamsiah yang akrab dipanggil Bunda oleh teman-temannya mengungkapkan bahwa praktek manasik haji tahun ini diikuti oleh 500 murid dari 22 lembaga pendidikan usia dini.
Lebih lanjut Bunda menjelaskan, ke 22 lembaga tersebut adalah RA Cut Nyak Dhien, TK Pembina Idi, TK Bungong Jeumpa (Kecamatan Idi Rayuek), TK Pembina Peudawa (Kec. Peudawa), RA Raudhatul Khaira, TK Pembina, TK Nurul A’la, TK Meriam Turki, TK Tunas Bangsa, TK Fajar Harapan (Kec. Peureulak), TK Kuncup Mekar, TK Tanjung Tani, PAUD THB, PAUD Mutia (Kec. Ranto Peureulak), TK Permata Bunda (Kec. Peureulak Barat), TK Pembina , TK Tualang Muda (Kec. Peureulak Timur), RA Miftah Nur, TK Nurul Iman, TK ABA, TK Anhar, dan PAUD Alnamira (Kec. Rantau Selamat).
Turut hadir pada acara pembukaan antara lain Drs. H. Abd. Jamil AR, Ketua IPHI Aceh Timur, para pejabat dari Kantor Kementerian Agama dan Dinas Pendidikan Kabupaten Aceh Timur, wali murid serta pengunjung lainnya. (syarifuddin/y)