[Lhoksukon I Masnur] Staf Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Utara hari ini Senin (03/03) menerima satu unit Kamera DSLR Canon dan juga satu unit Laptop Toshiba. Penyerahan dilakukan secara simbolis oleh Pejabat Pembuat Komitmen Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Utara, Abu Zaifah, S.Sos mewakili Kepala Kementerian Agama Kab. Aceh Utara.
“Kami mengharapkan Kamera dan Laptop yang telah kami serah terima- kan dapat dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya dan dijaga serta dirawat dengan baik sehingga fasilitas tersebut dapat dipergunakan untuk jangka waktu yang lama. Permintaan untuk pengadaan Kamera dan Laptop oleh PPID sudah dari tahun lalu, tapi baru bisa kita lakukan pengadaan pada tahun ini karena tidak tersediaannya anggaran dalam DIPA tahun lalu.” Papar Abu Zaifah, S.Sos.
Staf PPID menyampaikan rasa syukurnya karena telah diberikan fasilitas yang bisa menunjang kinerja PPID. “Kami bersyukur karena telah diberikan fasilitas berupa satu unit Kamera DSLR Canon EOS 600D dan juga satu unit Laptop Toshiba Satellite Core i3, insya Allah dengan adanya perlengkapan ini kami dapat lebih meningkatkan kinerja kami dalam mempublikasi kegiatan yang dilaksanakan di Lingkungan Kementerian Agama Kab. Aceh Utara.” Ungkap Zulfahmi, SE (Salah seorang staf PPID Kemenag Aceh Utara).
“Publikasi sangat penting dilakukan karena tanpa publikasi kegiatan yang dilaksanakan tidak diketahui oleh masyarakat umum. Dengan adanya publikasi tentang kegiatan yang dilaksanakan di Lingkungan Kementerian Agama akan menimbulkan citra positif (citra yang baik) tentang Kementerian Agama di mata Masyarakat. Dan ini merupakan salah satu tugas humas, dan bagi saya humas yang baik adalah humas yang berhasil menciptakan citra yang baik organisasi atau lembaga di mata publik dan untuk mencapai itu harus ada dukungan dari seluruh Pejabat dan Pegawai serta adanya fasilitas pendukung.” Tutup Zulfahmi, SE. [y]