CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Pimpinan Dayah IQ Lantik Pengurus Organisasi Santri Masa Khidmah 2025-2026

Image Description
Muhammad Yakub Yahya
  • Penulis
  • Dilihat 172
Senin, 13 Januari 2025
Featured Image

Pimpinan Dayah Insan Qurani (IQ) Ust H Muzakkir Zulkifli SAg melantik ketua beserta pengurus Organisasi Santri Dayah Insan Qurani (OSDIQ) masa khidmah 2025-2026, Sabtu malam 11 Januari 2025. Acara yang berlangsung di panggung utama dayah tersebut menjadi momentum penting bagi regenerasi kepemimpinan santri.

 

Ketua OSDIQ definitif terpilih melalui proses demokratis yang melibatkan seluruh santri dan dewan guru Dayah Insan Qurani dalam pemilihan umum beberapa waktu lalu. Dari hasil pemilihan, Fayruz Aslam Hamid ditetapkan sebagai Ketua OSDIQ Putra, sementara Azka Dara Maulidya menjabat sebagai Ketua OSDIQ Putri.

 

Prosesi serah terima jabatan diawali dengan penandatanganan surat mandat, pembacaan ikrar pengurus, dan pelantikan langsung oleh Pimpinan Dayah. Dalam sambutannya, Ust Muzakkir menyampaikan harapan agar kepengurusan baru mampu melahirkan berbagai inovasi selama masa khidmah mereka.

 

“Mulai tahun ini, Musyawarah Kerja (Muker) akan digantikan dengan mufakat pengurus bersama para pembina. Pendekatan ini lebih ringkas dan efisien,” ungkapnya.

 

Selain itu, dayah juga akan memperkenalkan program pembekalan keorganisasian wajib bagi seluruh pengurus OSDIQ, yang akan dilaksanakan dalam dua tahap dengan materi utama tentang hospitality (semangat pelayanan) dan keadministrasian.

 

Ust Muzakkir juga menegaskan bahwa ke depan OSDIQ akan terlibat langsung dalam mendukung Lembaga Pengembangan Potensi (LPP) dayah, khususnya pada kegiatan kaderisasi santri berprestasi. “Sepanjang tahun 2024, dayah kita berhasil membawa pulang delapan gelar juara umum dari berbagai event dan menerima penghargaan sebagai dayah berprestasi dengan kurikulum terintegrasi yang inovatif. Tugas kalian adalah menjaga dan meningkatkan pencapaian ini,” tambahnya.

 

Selain itu, ia juga menegaskan bahwa pengurus OSDIQ harus menjadi teladan dalam menjalankan tugas tanpa menggunakan kekerasan.

 

 “Jangan sampai ada pukul-memukul, cubit mencubit, atau hukuman fisik lainnya. Itu bukan karakter santri dayah dan harus dihapuskan total. Fokus kalian adalah menjadi tangan kanan para guru dalam mengawal kegiatan di dayah,” tegasnya.

 

Ia juga menekankan pentingnya mengedepankan pendekatan persuasif dan pengawasan yang baik, dibandingkan dengan arogansi atau tindakan yang dapat mencederai citra dayah.

 

Kepada pengurus lama yang telah purna tugas, Ust Muzakkir memberikan pesan untuk fokus mempersiapkan diri menghadapi ujian nasional dan seleksi perguruan tinggi. 

 

"Gunakan waktu kalian untuk belajar maksimal demi menyongsong masa depan yang lebih cerah," pesannya.

 

Pelantikan ini menandai babak baru bagi OSDIQ dalam menjalankan program-program kepengurusan yang diharapkan dapat membawa kemajuan bagi Dayah Insan Qurani. []

Fotografer : Humas IQ (Afdhal)
Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh