CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Persami Mendidik Kader Pramuka di MAN Sigli I

Image Description
Inmas Aceh
  • Penulis
  • Dilihat 243
Sabtu, 9 November 2013
Featured Image

Sigli-KemenagNews (8/11/2013). Kegiatan Pramuka merupakan salah satu program bimbingan mental di MANSIGLI I. Aktivitas ini mengharukan sekali sekaligus membanggakan. Bahwa siswa-siswi ikut berkiprah dalam organisasi kepramukaan yang diwadahi dalam Gudep B-117 B-118 MANSIGLI I.

 

Dalam usaha meningkatkan  ketrampilan, pengetahuan serta kualitas di berbagai bidang organisasi gerakan Pramuka mengadakan  berbagai kegiatan yang mengandung unsur  pendidikan alam terbuka, penemuan dan keinginan untuk tahu tentang dunia luar.

 

Untuk merealisasi itu semua maka Pramuka MANSIGLI I Gudep B-117 B-118 kabupaten Pidie mengadakan kegiatan PERSAMI(Perkemahan Sabtu – Minggu), jelas Bpk Taifuri M.Pd, Pembina pramuka kepada Jurnalis  MANSIGLI I, Sabtu (2/11).

 

Kegiatan PERSAMItelah diadakan pada tanggal 2 dan 3 November 2013 di Lapangan MANSIGLI di mana acara peresmian PERSAMI dibuka oleh kepala Madrasah, Yusmadi M.Pd. Pada waktu yang sama dijelaskan  Taifuri M.Pd, bahwa kegiatan yang akan dijadikan salah satu kegiatan  rutin mingguan di MANSIGLI I akan mengajak simpatisan pramuka untuk mendidik kader Pramuka.

 

Berbagai macam kegiatan yang diadakan untuk mengisi acara PERSAMIMANSIGLI I antara lain pendirian tenda,  api unggun, lomba PBB, gotong royong, senam tengkorak, jurit malam, dan siraman rohani. [jannah alie/heavenalie08@gmail.com/y]

 

 

Tags: #
Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh