CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Penyambutan Jamaah Haji Aceh Timur Disertai Isak Tangis

Image Description
Inmas Aceh
  • Penulis
  • Dilihat 267
Sabtu, 9 November 2013
Featured Image

Idi-Aceh Timur-KemenagNews, Sabtu (9/11/2013). Jamaah haji asal Kab. Aceh timur tiba di Bumi serambi Makkah. Jamaah haji yang tergabung dalam kloter 1 itu tiba di bandara SIM sekitar pukul. 10.55 WIB. Sementara itu juga kedatangan para jamaah haji yang dibawa oleh lima bus yang disediakan oleh Pemerintah Kabupaten disambut isak tangis oleh para keluarga.

Salah seorang jamaah haji asal kecamatan Idi Timu bernama Asiah binti Muhammad Abbas mengaku sangat bersyukur dan bahagia telah tiba dengan selamat ke tanah air, “Saya sangat berbahagia telah menyelesaikan ibadah haji di tanah suci mekkah, dan tiba dengan selamat, mudah-mudahan saudara yang lain dapat menyusul,” tuturnya didampingi sanak keluarga yang menjemput.

Kakankemenag Drs. H. Faisal Hasan berharap agar para jamaah selamat hingga sampai ke rumah masing-masing, “Selamat tiba kembali, semoga haji mabrur yang diidam-idamkan dapat dipertahankan hingga akhir usia,” ujarnya berharap.

Turut hadir dalam penyambutan pemulangan jemaah haji Kabag keistimewaan Aceh Timur H. Amiruddin, S.Ag, MAp, Kakankemenag Kab. Aceh Timur Drs. Faisal Hasan, Kasi Bimas Islam Akly, S.Ag, dan beberapa petugas haji serta pegawai Kankemenag setempat. [Jamal/y]

Tags: #
Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh