CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

MTSN Peureulak Nobatkan Siswa Cinta Pustaka

Image Description
Inmas Aceh
  • Penulis
  • Dilihat 363
Senin, 27 Januari 2014
Featured Image

Peureulak|Jamal| Setelah sukses menobatkan sejumlah guru yang pro aktif dan ekstra peduli pada madrasah, kini MTsN Peureulak kembali menobatkan beberapa siswa yang cinta pada pustaka. Cinta pustaka artinya siswa yang sering masuk pustaka untuk membaca dan meminjam buku.

Kepala MTSN Peureulak Darwan,S.Pd mengatakan untuk menyaring siswa-siswi yang rajin ke pustaka dilakukan pemantauan. “Pemantauan dilakukan selama 5 bulan, terhitung Agustus sampai Desember 2013, sehingga terpilih delapan orang sebagai siswa cinta pustaka,” ujarnya Senin (27/1).

Darwan menyebutkan bahwa kegiatan dilakukan agar termotivasi minat dan gairah para siswa untuk mengunjungi pustaka. “Dengan penobatan ini diharapkan semakin banyak siswa yang mengunjungi pustaka daripada mengunjungi kantin, Bagi siswa yang terpilih diberikan piagam penghargaan dan hadiah menarik” tandasnya.

Adapun nama-nama siswa yang dinobatkan itu adalah sebagai berikut : LEVIANA kelas VII-U (52 Kali), MIFTAHULILMI kelas VII-U (51 Kali), ADEIRMAASWITA kelas VII-U (50 Kali), ALFINURA kelas VII-U (42 Kali), YUSMAWIYAH kelas VII-U (41 Kali), MULIANA kelas VIII-4 (39 Kali), NURISMILA kelas VIII-4 (38 Kali), dan ROHANI kelas VIII-4 (36 Kali). [y]

Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh