CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

MI Gampong Meutia Galakkan Gerakan Kepramukaan

Image Description
Inmas Aceh
  • Penulis
  • Dilihat 365
Sabtu, 12 September 2015
Featured Image

[Kota Langsa | Erlisa] Di sana senang di sini senang di mana-mana hatiku senang, di sekolah senang di pramuka senang di mana-mana hatiku senang lalalalalalalala…..

Sambil bertepuk tangan lantang terdengar lagu yang dinyanyikan siswa-siswi yang mengikuti pelatihan pramuka dari sudut lapangan, disenandungkan sepenuh hati oleh puluhan siswa-siswi yang memakai seragam pramuka yang berjam-jam menghabiskan waktunya dilapangan sederhana milik Madrasah Ibtidaiyah (MI) Gampong Meutia Langsa (12/09).

Pramuka (praja muda karana) merupakan salah satu kegiatan ekstrakulikuler yang biasanya rutin dilakukan disetiap madrasah tak terkecuali MI Gampong Meutia Langsa. Latihan pramuka rutin dilaksanakan setiap hari jumat, latihan pramuka merupakan suatu bekal bagaimana bagi perserta didik bagaimana cara berorganisasi. Kegiatan dilaksanakan setiap hari Jumat dimulai pukul 15.00 sampai dengan pukul 17.30 dan dilatih langsung oleh bapak ibu guru MI Gampong Meutia Langsa yakni Hasanur Arifin, S.Pd.I dan Magdalena.

Pada pertemuan awal latihan berupa pengenalan dari pelatih berupa permainan-permainan kecil yang akan membangun kebersamaan dan kerja sama tim. Pada pertemuan berikutnya diberikan materi PBB (Peraturan Baris Berbaris), tujuan dari latian baris berbaris sendiri untuk menumbuhkan rasa disiplin terhadap anak-anak Madrasah. Untuk pertemuan berikutnya, mereka diberikan materi mengenai tali temali, dimana diajarakan beberapa simpul-simpul, seperti jangkar, pangkal dan bagaimana cara menyambung tali dengan benar. Mereka sangat antusias dalam kegiatan tersebut.

Kamad MI Gampong Meutia Langsa Khairul Husna, S.Pd.I M.Pd berujar “Kegiatan Pramuka sangat bermanfaat bagi anak-anak tingkat Madrasah Ibtidaiyah. Mereka dibentuk oleh Pembina dengan beragam keterampilan agar mereka memiliki ketahanan fisik dan mental. Gerakan Pramuka merupakan wadah yang selalu menerapkan disiplin pada anak didiknya. Melalui pramuka siswa-siswi kami belajar Baris-berbaris, ketrampilan, kerjasama atau kekompakan, tanggung jawab, sikap-sikap terpuji, serta karakteristik sebagai anggota pramuka.”

Dengan mengikuti latihan rutin pramuka anak-anak diharapkan mampu membentuk akhlak yang terpuji seperti yang digambarkan dalam Trisatya dan Dasa Dharma Pramuka. [d/y]

Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh