Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Tengah H Wahdi MS MA didampingi Kasi Pendidikan Madrasah Syahria Putraga MPd melakukan pembinaan Aparatur Sipil Negara (ASN) kepada Guru dan Tenaga Kependidikan di MIN 3 Aceh Tengah, Selasa, 8 Juli 2025.
Pembinaan ASN ini diikuti puluhan GTK dalam Kecamatan Lut Tawar, diantaranya dari MIN 3 Aceh Tengah, MIN 4 Aceh Tengah dan MIN 5 Aceh Tengah.
Wahdi mengajak seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk bersyukur atas segala nikmat yang telah diberikan, dan salah satu wujud syukur tersebut adalah dengan meningkatkan kedisiplinan.
Peningkatan kedisiplinan ini diharapkan dapat meningkatkan kinerja dan meningkatkan kualitas pendidikan di satuan kerja masing-masing.
"Menjadi bagian dari Kementerian Agama adalah kesempatan yang patut disyukuri, disamping banyak tugas dan pekerjaan yang bernilai ibadah, sebagai ASN Kemenag kita juga diberikan penghasilan yang layak" sebut Wahdi.
Wahdi menegaskan sebagai wujud kesyukuran tersebut adalah dengan meningkatkan kinerja, integritas serta mengutamakan tugas sebagai ASN.[]