CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Kunjungan DWP ke Rumah Mantan Kanwil Depag Disambut Haru

Image Description
Inmas Aceh
  • Penulis
  • Dilihat 458
Senin, 7 Januari 2013
Featured Image
Banda Aceh-KemenagNews (7/1/2013) Salah satu agenda Hari Amal Bhakti (HAB) Kanwil Kemenag ke 67 ialah anjangsana atau silaturrahmi ke rumah mantan Kakanwil Depag Aceh, baik yang sudah almarhum maupun yang masih sehat wal afiat, sekaligus rumah yang dikunjungi itu juga kediamannya mantan Pengurus DW Kanwil Depag sebelumnya. Kahadiran Pengurus dan anggota DWP (Dharma Wanita Persatuan) ke rumah mantan Kakanwil Depag Aceh itu, disambut haru dan linangan air mata oleh tuan rumah. Kehadiran tamu dalam rangakian Hari Amal Bhakti (HAB) ke 67 itu seakan tak diduga oleh tuan rumah. Demikian kesan Ketua DWP Kanwil Hj. Misnawati, M.Ag.Salah satu kunjungan yang diagendakan ialah rumah Tgk. H. Hasan Samalanga, mantan Kakanwil Depag dan Imam Masjid Raya Baiturrahman di masanya. Rumah tersebut masih kokoh dan aktif dengan TK dan TPA yang diasuh termasuk oleh putrinya Salwa Hayati Hasan, MSi, yang berseberangan dengan Kanwil, di kawasan Taman SariKe depan agenda ini kita tingkatkan. Kita berterima kasih dengan karya dan dharma bhakti mereka, jauh sebelum kita berkarya hari ini di Kementerian Agama. \"Kita lanjutkan cita-cita dan perjuangan mereka,\" ajak Kakanwil Kemenag Aceh, Drs. Ibnu Sa`dan, M.Pd, saat membina apel Senin (7/1). \"Kita ada karena mereka, kita ada di sini karena jasa mereka yang sebelumnya, jadi mari kita teruskan harapan mereka,\" lanjut Kakanwil lagi, yang seusai dhuhur juga bersilaturrahmi dengan jajaran DWP di aula Kanwil. [y][Foto: suasana di rumah Almarhum Tgk. H. Hasan, Jalan Abdullah Ujong Rimba, Taman Sari. Foto: Mardhiah-Subbag Kepagawaian]
Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh