[Meulaboh | Jufrizal] Untuk mewujudkan tatakelola pemerintahan yang baik maka pemerintah harus mempunyai prinsip keterbukaan, akuntabilitas, efektifitas dan efisiensi, untuk menunjang pencapaian itu semua maka Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Barat Selasa (25/02) mengadakan Rapat Koordniasi Pelaksanaan Tugas untuk Tahun 2014, Rapat yang dipimpin langsung oleh Kakankemenag Kabupaten Aceh Barat, Drs. H. M. Arif Idris, MA di hadiri seluruh kepala Seksi, penyelenggara, waspendais, serta karyawan karyawati juga seluruh peawai bakti yang ada di lingkungan Kankemenag Aceh Barat.
Kakankemenag Aceh Barat mengatakan Selain untuk mewujudkan tatakelola pemerintahan yang baik diperlukan penataan kelembagaan, penataaan ketatalaksanaan untuk menacapai tujuan itu salah satunya adalah meningkatnya Indeks Kepuasan Masyarakat dalam pelayanan, sehingga apabila jika Indek Kepuasan Masyarakat meningkat maka dapat diartikan pelayanan penyelenggaraan pemerintahan bisa dikatakan berhasil dengan baik. Sehingga dapat mewujudkan pada pelayanan publik yang pada akhirnya kesejahteran masyarakat akan tercapai.
Dalam kesempatan yang sama H. M. Arif Idris, juga menyampaikan, apresiasi, dan terima kasih kepada semua pihak tidak lupa memuji keseriusan yang di tunjukan oleh Pemda Aceh Barat juga khusus nya seluruh karyawan karyawati yang telah membantu untuk suksesnya acara kegiatan Penyambutan Menteri Agama RI dan suksesnya kegiatan Gerak Jalan Kerukunan 2014 beberapa waktu yang lalu yang di adakan di Meulaboh Kabupaten Aceh Barat, berkat Kerjasama dan Kebersamaan lah makan terwujudnya kesuksesan ini sehingga Pak Kakanwil Kemenag Aceh Drs. H. Ibnu Sa’dan, M.Pd beberapa kali mengucapkan terima kasih atas suksesnya acara pada Kakankemag dan seluruh keluarga Kankemenag Aceh Barat, disambut dengan tepuk tangan semua peserta Rapat.
Dalam rapat tersebut juga di bicarakan tentang rencana acara makan- makan ( Meuremeun ) keluarga besar Kankemenag Aceh Barat, guna untuk menjalin kebersamaan dan hubungan baik antara setiap keluarga degan keluarga pegawai lainnya. Acara makan- makan ini direncanakan awal bulan Maret 2014 ini. [y]
[Ket. Foto : Foto bersama Kakankemenag Aceh barat bersama jajarannya, beberapa saat setelah apel sore]