CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Kasubbag TU Ajak Pegawai Go Action

Image Description
Inmas Aceh
  • Penulis
  • Dilihat 261
Senin, 23 Februari 2015
Featured Image

[Idi | Jamaluddin] Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Timur Drs.H.Faisal Hasan didampingi Kasubbag Tata Usaha Akly,S.Ag, memanggil dan mengumpulkan pegawai dilingkungan Kemenag setempat khususnya bidang Tata Usaha atau sekretariat, Senin (23/2).

Tujuan dihadirkannya para pegawai tersebut dalam rangka silaturahmi dengan Kasubbag TU yang baru dan koordinasi atau evaluasi capaian kinerja masing-masing ruang/bidang yang telah dan akan dilaksanakan kedepan. “Ini penting agar sasaran kinerja yang kita harapkan dapat tercapai dengan baik,” ujar Kakankemenag.

Kakankemenag sangat mengharapkan kepada para pegawai agar dapat bekerja dengan baik dan membantu Kasubbag Tata Usaha yang baru bersama-sama memperbaiki dan meningkatkan kinerja ke arah yang lebih baik.

Hal senada disampaikan Kasubbag TU Akly,S.Ag,MH, agar sasaran kinerja dapat tercapai, ia mengajak kepada seluruh pegawai bidang masing-masing seperti Kepegawaian, Keuagan dan umum dapat bekerja dengan baik dan maksimal. “Saatnya kita Go Action, jalankan 5 budaya kerja secara optimal,” tegasnya.

Disamping itu Kasubbag TU juga mengingatkan kepada pegawai Kemenag, untuk penilaian SKP setiap pegawai mengacu kepada kedisplinan dan buku kegiatan harian dari masing-masing pegawai negeri. Ditambahkannya setiap buku kegiatan harian pegawai tersebut akan diserahkan kepada atasan langsungnya untuk dilakukan pengecekan selanjutnya apakah pegawai yang bersangkutan betul-betul melaksanakan tugasnya sesuai dengan SKP.

Diakhir rapat di aula Kankemenag itu, Kasubbag TU menghimbau kepada seluruh pegawai Kemenag Kab. Aceh Timur untuk selalu menegakkan disiplin dalam kehdiran dan melaksanakan tugas sesuai dengan SKP yang telah ditetapkan.

Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh