CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Kakankemenag Wahdi: Bimtek EDM dan e-RKAM Untuk Tingkatkan Mutu Pendidikan Madrasah

Image Description
Alfansyie Gayto Hakka
  • Kontributor
  • Dilihat 349
Senin, 6 Mei 2024
Featured Image
Kakankemenag Aceh Tengah H. Wahdi MS, MA saat memberikan arahan dan bimbingan sekaligua membuka kegiatan Penguatan Kapasitas Penggunaan EDM dan e-RKAM Madrasah tingkat RA, MI, MTs dan MA

Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Tengah H Wahdi MS MA membuka kegiatan Penguatan Kapasitas Penggunaan EDM dan e-RKAM Madrasah tingkat RA, MI, MTs dan MA di Lingkungan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Tengah, Senin, 6 Mei 2024.

 

“Terkait dengan penguatan kapasitas EDM dan e-RKAM ini saya ingin ada keseriusan kita bersama, terutama bagi madrasah-madrasah negeri," ujar Wahdi.

 

Hal itu disampaikan mengingat e-RKAM atau Rencana Kerja dan Anggaran Madrasah berbasis elektronik ini merupakan aplikasi pengelolaan keuangan madrasah mulai dari proses perencanaan penganggaran, penatausahaan dan pelaporan yang dapat diakses baik secara online maupun semi online sehingga diperlukan pendampingan yang intens.

 

“kualitas dan mutu pendidikan madrasah akan menjadi baik apabila proses perencanaan, penganggaran, penatausahaan dan pelaporannya dilakukan dengan benar, sehingga EDM dan e-RKAM ini menjadi penting,” jelas Wahdi.

 

Dilanjutkan, salah satu manfaat penguatan EDM dan e-RKAM  adalah untuk mengetahui kekuatan, kelemahan, dan tantangan yang dimilikinya madrasah, mengetahui peluang untuk memperbaiki mutu pendidikan, serta mengetahui jenis kebutuhan yang diperlukan untuk perbaikan mutu pendidikan di madrasah tersebut.

 

Diakhir sambutannya, Wahdi turut menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh tim penjamin mutu madrasah yang berhasil sebagai peringkat pertama dalam menyelesaikan pengimputan EDM 2023-2024 se Provinsi Aceh.[]

Editor : Nida Azkia
Fotografer : Alfansyie
Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh