Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Gayo Lues H Saidi B SAg MA didampingi Kasi PHU menerima kunjungan Rektor Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Takengon Prof Dr Ridwan Nurdin MCL beserta timnya, Selasa 04 Februari 2025 di ruang kerja Kankemenag setempat.
Kunjungan Rektor IAIN Takengon tersebut dalam rangka silaturrahmi serta membahas tindak lanjut program pasca sarjana.
Dalam pertemuan tersebut Rektor IAIN Takengon Prof Dr Ridwan Nurdin MCL menyampaikan bahwa kunjungan ini bertujuan untuk memperkuat kerjasama antara IAIN Takengon dengan Kankemenag Kabupaten Gayo Lues.
"Kami berharap bahwa kerjasama ini dapat meningkatkan kualitas pendidikan agama di Kabupaten Gayo Lues," ujarnya.
Ridwan menambahkan tentang peningkatan pendidikan, khususnya Pegawai di lingkungan Kemenag Gayo Lues untuk dimotivasi dan didukung melanjutkan pendidikan ke jenjang lebih tinggi hingga strata dua (S2), bahkan jenjang doktor.
IAIN Takengon tahun ini sudah memiliki 4 program studi yaitu S2 Pendidikan Agama Islam, Manajemen Pendidikan Islam, Ilmu Syariah dan Komunikasi Penyiaran Islam.
Sementara itu Kakankemenag Kabupaten Gayo Lues H Saidi B SAg MA menyambut baik kunjungan Rektor IAIN Takengon dan timnya.
"Kami sangat mengapresiasi kunjungan ini dan berharap bahwa kerjasama ini dapat membawa manfaat bagi masyarakat Kabupaten Gayo Lues," ujarnya.
Dalam pertemuan tersebut, juga dibahas tentang tindak lanjut program pasca sarjana yang akan dilaksanakan oleh IAIN Takengon dan Kankemenag Kabupaten Gayo Lues.
Dengan demikian, diharapkan bahwa kerjasama ini dapat meningkatkan kualitas pendidikan agama di Kabupaten Gayo Lues dan membawa manfaat bagi masyarakat[]