[Banda Aceh| Heri Ulee Kareng] Drs.H.Amiruddin, MA, Sabtu 15 Februari 2014 membuka Pelatihan Implementasi Kurikulum 2013 Mata Pelajaran PAI Tingkat SMA/SMK se-Kota Banda Aceh yang dipusatkan di gedung SKB (Sanggar kegiatan Belajar) Kota Banda Aceh.
Acara pelatihan ini diikuti sebanyak 40 orang peserta mewakili seluruh Guru Pendidikan Agama SMA/ SMK se Kota Banda Aceh.
Dalam arahannya, Kakankemenag Kota Banda Aceh mengharapkan tiga hal inti dalam pelatihan tersebut:
Pertama, adanya pemahaman yang jelas tentang struktur kurikulum dan materi ajar PAI.
Kedua, penguasaan yang bagus terhadap persiapan pembelajaran dan administrasi pembelajaran.
Ketiga, pemahaman dan penguasaan metodologi pembelajaran dan nilai-nilai pedagogis sehingga semua materi yang diajarkan dipahami dan mampu diimplimentasikan oleh guru.
Pelatihan ini berlangsung selama empat hari mulai hari ini tanggal 15 Februari 2014 dan berakhir 18 Februari 2014, tutup pak Kankemenag pada arahannya. [yyy]