Redelong (Fazri) - Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bener Meriah Drs H Hamdan MA sampaikan sejumlah pesan dalam apel pagi di halaman kantor setempat, Selasa (15/3/2022).
Yang pertama, Hamdan menyampaikan Marhaban Ya Ramadhan. "Semoga kita semua diberi kesiapan menyambut bulan ramadhan yang agung dan mulia," ujarnya.
Yang kedua, Hamdan meminta segenap ASN dan Pramubakti untuk senantiasa menjaga kesehatan.
Yang ketiga, kepada PPK dan pengelola keuangan untuk selalu jeli dan teliti dalam melaksanakan pelaporan dan pertanggungjawaban terkait keuangan.
"Pengelola keuangan harus selalu siap dan sigap dengan peraturan yang sering berubah, kalau tidak siap kita akan ketinggalan," harap Hamdan.
Hamdan juga menyampaikan, bahwa Kementerian Agama Kabupaten Bener Meriah pada tahun lalu mendapat peringkat 4 realisasi anggaran.
"Semoga tahun ini kita mendapat peringkat yang lebih baik, kalau bisa Peringkat 1," pinta Hamdan.
Bagian akhir amanatnya, Hamdan meminta kepada ASN Wanita, begitu juga kepada istri ASN termasuk istri honorer untuk selalu mendukung kegiatan Dharma Wanita Persatuan.[y]