CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Kakankemenag Aceh Tengah Hadiri Pembukaan TC Kafilah MTQ Aceh Tengah

Image Description
Alfansyie Gayto Hakka
  • Kontributor
  • Dilihat 334
Rabu, 1 November 2023
Featured Image
Sekda Aceh Tengah Subhandy AP MSi saat membuka kegiatan TC

Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Tengah H Saidi B SAg MA didampingi Plt Penyelenggara Zakat Wakaf Hasyimi SAg menghadiri Pembukaan Training center (TC) kafilah MTQ Kabupaten Aceh Tengah di Aula Penginapan Lut Tawar Syariah Kemili Kecamatan Bebesen. Rabu, 1 November 2023.

 

Pembukaan TC oleh Sekda Aceh Tengah Subhandy AP MSi dihadiri Kadis Syariat Islam Drs Mustafa Kamal MA sekaligus sebagai ketua kafilah, tim pembina dari Banda Aceh, pembimbing dan peserta TC.

 

Pembukaan TC dipusatkan di dua tempat, Aula Penginapan Lut Tawar Syariah Kemili untuk cabang tilawah, hipzhil, tafsir dan khat, serta Homestay Amar Bahgie Kampung Dedalu untuk cabang fahmil dan syarhil.

 

Tahun ini kafilah Aceh Tengah mengikuti 6 cabang dengan jumlah rombongan kafilah 75 orang,  direncanakan keberangkatannya melalui jalur darat-laut tanggal 23 November 2023 mendatang menuju Kabupaten Simeulue.

 

Sementara target capaian kontingan Aceh Tengah masuk dalam 10 besar peringkat terbaik.

 

Sekda Aceh Tengah Subhandy AP MSi berpesan kepada peserta TC agar berlatih dengan sungguh-sungguh serta menjaga kondisi dan kesehatan peserta.

 

Sementara itu  Kakankemenag Aceh Tengah Saidi B SAg MA  berpesan kepada semua peserta untuk serius mengikuti pelaksanaan TC.[]

Editor : Nida Azkia
Fotografer : Istimewa
Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh