“Saat ini perhatian masyarakat tertuju pada kinerja KUA, kalau penilaian masyarakat baik maka baiklah kinerja Kankemenag, kalau buruk maka buruklah kinerja Kankemenag.”
Hal tersebut disampaikan H Anwar Padli SAg, Kakankemenag Aceh Tamiang, dalam arahannya saat menghadiri Rapat Koordinasi (Rakor) Pengurus Cabang Asosiasi Penghulu Republik Indonesia (PC APRI) Aceh Tamiang di KUA Kecamatan Kota Kualasimpang, Rabu, 13 Desember 2023.
Selain hal tersebut Anwar Padli juga mengingatkan kepada semua Penghulu terkait Absensi Pusaka haruslah menggunakan akun sendiri, karena ke depannya Tunjangan Kinerja (Tukin) pengamprahannya dilakukan melalui aplikasi berbasis web dan langsung terkoneksi dengan pusat.
“Absensi Pusaka menggunakan akun orang lain Tukinnya tak akan dibayar,” ujarnya.
Terkait penerapan aturan pencatatan pernikahan Anwar Padli menyampaikan, “Saya harap ke depannya semua KUA menerapkan satu aturan yang sama, bila di satu KUA tidak bisa maka di semua KUA tetap tidak bisa,” pungkasnya.[]