CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Hardiknas Bireuen, USAID PRIORITAS Hibah 70.380 Buku

Foto Penulis
  • Penulis
  • Dilihat 153
Sabtu, 7 Mei 2016
Featured Image

[Bireuen| Yakub]  Dalam rangka memperingati hari pendidikan nasional (Hardiknas) di Kabupaten Bireuen, Bupati H. Ruslan M Daud menyerahkan penghargaan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) RI kepada sejumlah sekolah, guru dan siswa berprestasi sekabupaten Bireuen (2/5).

Usai upacara yang berlangsung khitmat di halaman kantor Bupati setempat, perwakilan USAIDPRIORITAS Aceh Dr. Muslem Daud menyerahkan Buku Bacaan Berjenjang (B3) secara simbolis yang diterima langsung oleh Bupati Bireuen. Penyerahan buku hibah ini didampingi oleh Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Bireun, District Coordinator Herawati dan Program Asisten B3, Muhammad Idris.

Usai upacara Hardiknas, Muslem yang merupakan Technical Coordinator B3 mengatakan bahwa 70.380 buku B3 tersebut akan didistribusikan secara berangsur ke 115 sekolah di 17 gugus dalam kabupaten Bireun. Selanjutnya, pelatihan kepada guru dan kepala sekolah tentang methodologi penggunaan buku bacaan B3 ini dijalankan.

Karenanya, kesiapan gugus dalam melaksanakan pelatihan baik kepada sekolah inti maupun kepada sekolah imbas menjadi prasyarat untuk penerimaan buku. “Kalau tidak ada pelatihan, maka boleh jadi keinginan kita untuk mendongkrak kemampuan baca siswa tidak maksimal karena guru belum memahami cara menggunaan buku hibah dimaksud secara benar,” jelas Muslem.

Sementara itu, kata staf Komunikasi USAID Prioritas T Meldi Kesuam, Bupati Bireuen Ruslan M Daud kepada media mengatakan, rasa terimakasih yang begitu tinggi kepada USAIDPRIORITAS yang selama ini memberi dukungan dibidang pendidikan untuk kabupaten Bireuen.

Di sela kegiatan, Muhammad Idris menambahkan bahwa 115 sekolah SD/MI yang telah ditetapkan menerima buku B3 ini, masing-masing sekolah akan mendapatkan sebanyak 612 Buku. Ia menambahkan, sebagaimana disampaikan Herawati (Koordinator Kab. Bireuen) dan Muhammad Idris (Program Asistant B3 Bireuen), sejauh ini semua gugus penerima buku B3 sangat kooperatif baik dalam mempersiapkan pelatihan maupun dalam mengkoordinir sekolah-sekolah imbas untuk memperlancar pelatihan dimaksud. Syukur… []

Tags: #
Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh