Guru Madrasah harus melaksanakan tugas dengan disiplin serta kreatifitas yang tinggi. Hal itu disampaikan Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Timur, Drs.H.Faisal Hasan pada kunjungan kerja di Kecamatan Madat, selasa (15/1).
Di hadapan Kepala dan Guru Madrasah yang berasal dari MIN Madat, ia mengingatkan tentang pentingnya kedisiplinan serta menegaskan sangksi jika melanggar disiplin.
Faisal Hasan mengatakan bahwa setiap guru harus memiliki perangkat pembelajaran yang memenuhi standar agar transfer ilmu kepada anak didik dapat maksimal. Ia juga mengingatkan tentang kebiasaan buruk siswa bahkan guru setelah masa libur sekolah. Menurutnya, masih ada guru dan siswa yang tidak masuk sekolah pada hari pertama kegiatan belajar mengajar dimulai.
“Kepala dan guru madrasah harus menjadi panutan, selalu disiplin melaksanakan tugas, saya malu datang terlambat tidak hanya simbol atau hanya berlaku bagi siswa saja, tetapi bagi semua warga madrasah,” Harap Kakankemenag.
Kunjungan kerja kepala kantor Kemenag Aceh Timur ini dalam rangka monitoring KUA semester III 2013. Selain kepala kantor, hadir Kepala seksi Bimas Islam H,Akly,S.Ag dan beberapa stafnya. Disela-sela monitoring KUA, para rombongan menyempatkan diri mengunjungi MIN Madat. [Abi Naufal/y]