CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Gaji 13 dan Tunjangan Kinerja Kemenag Aceh Cair

Image Description
Inmas Aceh
  • Penulis
  • Dilihat 3413
Selasa, 2 Juli 2019
Featured Image
Banda Aceh  (Inmas)---Kabar gembira bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh, yaitu gaji ke 13 dan juga Tunjangan Kinerja 13 sudah cair hari ini, Selasa, (2/7).

Informasi tersebut disampaikan Kabag Tata Usaha, H. Saifuddin, SE di ruang kerjanya, Jln. Tgk Abu Lam U no 9 Banda Aceh.

"Alhamdulillah siang ini, gaji ke 13 dan juga Tunjangan Kinerja 13 Kanwil Kemenag Aceh sudah cair, silahkan di cek di rekening masing-masing, semoga bermanfaat dan berkah," ujar Saifuddin.

Ia juga mengatakan bahwa besaran gaji yang diterima sesuai PP Nomor 35 Tahun 2019. Gaji 13 meliputi gaji pokok, tunjangan keluarga, tunjangan jabatan atau tunjangan umum dan tunjangan kerja.

Kabag TU mengajak ASN Kemenag Aceh untuk senantiasa bersyukur dengan cara meningkatkan kinerja, baik dari sisi kedisiplinan, pelayanan kepada masyarakat dan juga inovasi dalam bekerja. 

"Seperti slogan yang disampaikan oleh bapak menteri beberapa waktu lalu Bersyukur Jadi ASN Kemenag,  alhamdulillah saat ini kesejahteraan ASN Kemenag sudah semakin meningkat. Maka sebagai wujud kesyukuran tersebut adalah dengan peningkatan kinerja," ujar Saifuddin.

"Utamakan tugas kita sebagai ASN, bukan nomor dua, sehingga lalai tugas utama, dan agar enjoy, tidak capek dan mudah  dalam bekerja maka jadikan pekerjaan itu sebagai hobi, serta niatkan sebagai ibadah," sebut Saifuddin.[]



Tags: # info
Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh