[Ar-Raniry | Nat Wiwat] Rektor Universitas Islam Negeri (UIN) Ar-Raniry Darussalam Banda Aceh mengajak para pimpinan, dosen dan karyawan di lingkungan kampus itu untuk terus meningkatkan disiplin kerja untuk mewujudkan sebuah perubahan untuk UIN yang lebih baik.
Hal itu disampaikan Rektor Prof. Dr. H. Farid Wajdi Ibrahim, MA dalam arahannya pada apel rutin, Senin (17/3) di halaman Biro Rektor kampus setempat.“Kerja kita harus punya target, jika pekerjaan yang dikakukan tidak ada perubahan, artinya masih sama seperti sebelumnya, berarti itu belum ada perubahan untuk lebih baik, oleh karena itu setiap pekerjaan yang dilakukan harus punya target,” Kata Farid.
Rektor menambahkan, selain target untuk mencapai yang lebih baik juga harus ada kemauang dan keinginan yang tinggi untuk mencapai target yang lebih baik, “ title dan keterampilan yang dimiliki tidak memadai jika tidak ada keinginan yang tinggi untuk melakukan sebuah perubahan,” ujarnya.
Dia menambahkan, semuanya dapat berubah dan sukses, jika sikap, kerja serta aktivitas kita ada keinginginan yang kuat untuk mencapai target, ide dapat direalisasikan, cita-cita akan berhasil setelah kita mau bekerja keras, tidak akan dicapai sesuatu jika tidak lahir ide cemerlang.
“Ke depan, semoga pimpinan, dosen dan karyawan agar tarus memperbaiki pola kerja kea rah yang lebih baik dan membangun untuk sebuah perubahan besar bagi kampus UIN Ar-Raniry ini yang telah menjadi “ Jantong Hatee Rakyat Aceh”.
Rektor menyebutkan, standar untuk sebuah keberhasilan sederhana sekali dalam melakukan penilaian, jika orang merasa puas atau tidak dengan hasil kerja dan pelayanan yang diberikan, itu saja. Papar Farid. [y]