CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Dharma Wanita Kemenag Aceh Utara Adakan Sosialisasi Kesehatan Reproduksi

Image Description
Inmas Aceh
  • Penulis
  • Dilihat 357
Minggu, 19 Mei 2013
Featured Image
Lkoksukon-KemenagNews (18/5/2013) Dharma Wanita Kankemenag Aceh Utara mengadakan arisan bulanan yang rutin dilaksanakan setiap bulannya. Pada arisan kali ini (17/5), yang diadakan di ruang Mushala kankemenag Aceh utara, Dharma wanita menghadirkan dr. Hj.Ratna Zahara, M.Kes sebagai pengisi acara dengan tema “Pentingnya Menjaga Kesehatan Reproduksi Wanita”.Tema ini diambil untuk membuka wawasan ibu-ibu Dharma Wanita tentang kesehatan wanita dan diharapkan dengan adanya pengetahuan tentang kesehatan reproduksi ini dapat memberikan kesadaran tentang pentingnya menjaga kesehatan reproduksi sehingga kualitas hidup akan menjadi lebih baik dan juga bertujuan untuk membekali orang tua agar anak-anak dan generasi muda terhindar dari pergaulan bebas.Dalam kajiannya, dr. Hj. Ratna Zahara, M.Kes memaparkan pentingnya menjaga kesehatan reproduksi. "Organ reproduksi memang kurang diperhatikan sebab di dalam budaya kita, orang merasa kurang nyaman membicarakan masalah reproduksi. Padahal, organ tersebut sangat membutuhkan perhatian, terutama kesehatan dan kebersihannya , kita dapat menjaga kesehatan organ reproduksi dengan cara-cara yang relatif sederhana seperti menjaga kebersihannya, memakai bahan pakaian yang terbuat dari bahan katun, dan menghindari pengunaan cairan pembersih yang tidak alami (bahan kimia)".Acara tersebut dipimpin oleh ibu Rahmi wakil Dharma Wanita Kankemenag Aceh Utara, hadir pada acara ini semua anggota Dharmawanita dan karyawati di Kankemenag Aceh Utara. dan acara arisan bulanan ini diakhiri dengan undian arisan. (fahmi/y)
Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh