Takengon (Inmas)---Membangun pendidikan adalah tugas kita bersama, jangan pernah menutup mata untuk melihat dunia pendidikan, pendidikan menjadi penentu bagi generasi bangsa.
Hal itu disampaikan Kakanwil Kemenag Aceh, Drs. H. M. Daud Pakeh dalam kata sambutannya saat peletakan batu pertama pembangunan Madrasah Ibtidaiyah Swasta (MIS), di Dusun Kala Wih Ilang, Kampung Wih Ilang, Kecamatan Pegasing, Takengon Aceh Tengah, Rabu (12/4).
"Peran kita bersama sangat dibutuhkan untuk membangun pendidikan, khususnya di wilayah pedalaman, kerjasama lintas sektoral adalah keniscayaan untuk mewujudkannya." Sampai Kakanwil.
Daud Pakeh juga mengisahkan banyak tokoh-tokoh besar lahir dari desa, bahkan daerah pedalaman dan terpencil. Apalagi sekarang Wih Ilang sudah mempunyai tempat yang representatif untuk mengembangkan pendidikan.
"Kemenag saat ini sedang melakukan reformasi birokrasi, terutama di bidang pendidikan dan keagamaan." Lanjutnya.
Wih Ilang merupakan desa terpencil dan terisolir dalam Kabupaten Aceh Tengah yang jauh dari jangkauan pendidikan, dengan jarak tempuh medan yang berat dan berlumpur untuk sampai disana.
Kakanwil Kemenag Aceh menaruh perhatian besar terhadap pendidikan di wilayah pedalaman dan terpencil, berbagai usaha dan upaya terus dilakukan demi terwujudnya pendidikan bermartabat dan merata bagi anak negeri.
Kegiatan tersebut disertakan dengan berbagai kegiatan sosial keagamaan, ikut diliput oleh wartawan media cetak dan media elektronik dari nasional dan daerah. []