CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Terima Siswa Baru, MAN 1 Bener Meriah "Serah Terime Murid Ku Tengku Guru"

Image Description
Inmas Aceh
  • Penulis
  • Dilihat 195
Rabu, 26 Juli 2023
Featured Image

Redelong (Humas) - Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Bener Meriah menggelar Serah Terima Murid Ari Jema Tue Ku Tengku Guru di halaman madrasah setempat. Rabu, 26/7/2023.

Kegiatan serah terima murid baru ini dihadiri Ketua Majelis Adat Gayo Bukhari, Kapolsek Kecamatan Bukit, Danramil Bukit, dan wali murid.

Dari Jajaran Kemenag Bener Meriah, Kasi Pendis Hj Mariani MPd, Kasi Kesiswaan Syahril MPd, Kepala Maddin Ahdi SAg, Kehumasan Abdi SPd, dan sejumlah guru.

Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bener Meriah H Wahdi MS MA dalam arahannya yang berbahasa Gayo, menyampaikan bahwa sangat mengapresiasi kegiatan Munyerahni Murid Ku Tengku Guru.

Karen dengan Adat Gayo ini, Guru, Wali Murid, dan Siswa, saling memahami dan mengerti tentang budaya Gayo sehingga dalam proses belajar mengajar dapat terlaksana dengan baik.

"Untuk mengerti budaya Gayo, tidak mesti harus orang Gayo. Siapapun yang tinggal di Gayo hendaknya mengerti bahasa dan budaya Gayo," ujarnya.

"Kegiatan ini sebagai wujud kepedulian kita kepada Budaya Gayo. Sembari terus kita berupaya harus melestarikan bahasa Gayo," tambahnya.

Sementara itu, dalam laporan Plt Kepala MAN 1 Masdi SPd, menyampaikan bahwa murid baru kelas 10 tahun ini berjumlah 91 siswa, terdiri dari 66 siswa perempuan, dan 25 siswa pria.

Masdi juga menyampaikan MAN 1 Bener Meriah ada kelas reguler, dan ada boarding yang dilaksanakan sore dan malam hari dan siswa menginap. 

"Kita berharap semoga dengan kegiatan ini  kita semua untuk dapat menjadikan proses belajar dan mengajar lebih saling peduli, sehingga menjadikan siswa berakhlak, dan madrasah yang unggul," pungkasnya.

Kegiatan ini ditutup dengan prosesi adat Gayo Serah Murid Ku Tengku Guru yang dilaksanakan oleh Majelis Adat Gayo Bener Meriah. (AlFazri)

Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh