Menindaklanjuti KMA Nomor 244 Tahun 2025 Tentang Program Prioritas Menteri Agama Tahun 2025-2029 dan Surat Edaran Sekretaris Jenderal Kementerian Agama RI No.182 Tahun 2025 tentang Gerakan Penanaman 1 Juta Pohon Matoa dalam rangka peringatan Hari Bumi ke-55.
Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bener Meriah turut menanam pohon matoa yang serentak dilaksanakan di seluruh Madrasah dan KUA Kecamatan se Kabupaten Bener Meriah.
Diawali pertemuan virtual yang di gelar, Menteri Agama RI Nasaruddin Umar dalam amanatnya berharap nantinya 1 juta pohon matoa ini mengintegrasi dari kepedulian lingkungan sekitar, semoga gagasan ini dapat meningkatkan kerukunan antar manusia dengan lingkungan semesta, sesama manusia dan ruh.
Sebelumnya Sekjend Kemenag RI Kamaruddin Amir dalam laporannya mengatakan kegiatan penanaman 1 juta pohon matoa ini adalah bentuk kolabirasi Ekotiologi dan keagamaan untuk mewujudkan tindak pelestarian lingkungan serta meningkatkan proteksi lingkungan yang merupakan salah satu program unggulan dari Mentri Agama RI.
Setelah diresmikan oleh Menteri Agama RI, Lanjut pada lokasi penanaman di Kankemenag Bener Meriah, Kepala Kantor Kemenag Bener Meriah Maiyusri berharap seterusnya penanaman ini dilanjutkan untuk di tanami di Madrasah, KUA, halaman mesjid.
“Tanamlah diseluruh penjuru bumi dan adapun hasil dari penanaman matoa ini nantinya akan di petik di yaumil akhir bersama baginda Rasulullah SAW.” Katanya pada kesempatan itu.
Penanaman secara simbolis di lokasi tersebut dilanjutkan oleh Ketua FKUB, Ketua PP Muhammadiyah, serta jajaran Kankemenag Bener Meriah, Madrasah dan KUA.