Dalam rangkaian kegiatan Peace Full Muharram Lebaran Yatim dan Difabel, Kantor Wilayah bersama Kankemenag Kabupaten/Kota se Aceh berhasil kumpulkan dan salurkan hampir 30 ribu paket bantuan.
Di provinsi, penyaluran simbolis dan penampilan seni digelar di Lapangan Serba Guna Kanwil dan Kankemenag, serta saat bakti sosial pekan depan.
Dalam penyaluran di Kanwil, Kamis (3/7/2025), diterima pada yatim dan disabilitas, yang didampingi wali/gurunya.
Kakanwil Kementerian Agama Provinsi Aceh Drs H Azhari MSi dalam pembukaan giat Peace Full Muharram Lebaran Yatim dan Difabel; Satu Kesetaraan Sejuta Harapan Meraih Keberkahan, sampaikan bahwa dalam momen Lebaran Muharram Yatim dan Difabel, kita moga bisa kumpulkan sebanyak 28.000 paket.
Kita miliki jajaran sampai 28.000, dan jika dari semua Kankemenag yang jumlahnya 23 buah, maka bisa mencapai 30.000 paket bantuan yang bisa langsung dirasakan warga.
"Ini semua masuk program Kemenag yang berdampak langsung pada umat. Juga Kemenag melakukan bagian dari ekoteologi yaitu penanaman pohon di lahan yang kosong, juga rumah ibadah," jelasnya di hadapan para Kabid, Pembimas, Kakankemenag (yang mewakili) serta penyuluh.
Kita juga hadir, katanya, dalam rangka bakti sosial (baksos) pada rumah ibadah. Dan di sana juga ada penanaman pohon serta penyaluran paket bantuan. Ini bagian program Asta Cita Kemenag.
Ketua Pelaksana yang juga Kabid Penerangan Agama Islam dan Pemberdayaan Zakat dan Wakaf (Penaiszawa) H Zulfikar SAg MAg, laporkan bahwa ini rangkaian acara, menindaklanjuti edaran Dirjen Bimas Islam dalam rangka Lebaran Muharram 1447 H.
Kita rangkaikan beberapan macam acara, ujarnya, bermitra dengan tim di Bidang Penaiszawa, penyuluh, dan mejelis taklim supaya perayaan Tahun Baru Islam berdampak.
"Sebagaimana edara Dirjen Bimas Islam, bahwa acaranya bebas namun yang dianjurkan ada lebaran yatim dan difabel," lapornya.
Dilaporkannya, sebanyak 5.000 paket disalurkan di Kanwil, dan 22.000 paket, selebihnya oleh kabuupaten/kota.
Di seluruh Kankemenag, masing-masing telah terkumpul 1.000 paket, jadi jika ada 23 daerah, ini sama dengan terkumlullah 23.000 paket.
"Esok hari Jumat tanggal 4 Juli mulai pukul 14.00 WIB, sesuai anjuran Bimas Islam pusat, di Mushalla Al-Ikhlas Kanwil kita gelar khatam 30 juz," ajaknya.
Usai sesi dalam mushalla, rangkaian Peaceful Muharram; Lebaran Yatim dan Difabel dilanjutkan serentak secara nasional, zoom di Aula Kanwil Kemenag dan tersambung secara virtual dengan Kemenag RI.
Bakti Sosial, jelasnya, akan digelar pada Rabu pagi (9/7/2025), di Masjid Tgk Chik Mahraja Gurah Peukan Bada
"Selain menanam 30 batang pohon, juga menyerahkan bantuan yatim dan difabel di sana," kata Ustaz Zulfikar.
Sementara penceramah ulung dari Kankemenag Kota Banda Aceh Ustaz Umar Ismail SAg bengan gaya humornya, paparkan makna hijriah dalam momen Muharram.
"Syukuri dan hargai yang kita miliki, ini satu resep bahagia," ajak Umar yang juga penyuluh dan dai profesional.
Ajaknya, untuk bahagia, sebagaimana ujaran Buya Hamka yang hidup masa Presiden Soekarno ialah tidak menginginkan apa yang tidak ada kemampuan untuknya.
Mengutip kata Buya Hamka, katanya, ciri bahagia ialah tak dengki pada lainnya.
Ciri dengki, paparnya, ialah tidak bisa tersenyum atas nikmat orang lain.
Acara dihadiri para penyandang disabilitas, yatim, dan wali/guru serta majelis taklim di Banda Aceh. Serta para penyuluh agama Islam/KUA di Banda Aceh.[]
Acara diiringi dan meriahkan penampilan Seni Shalawat Zawiyah Nurun Nabi dan penampilan SLB Bukesra Ulee Kareng.[]