Menjelang keberangkatan jamaah haji Aceh Tengah, Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Tengah melalui seksi penyelenggara Haji dan Umrah mendistribusikan koper jamaah haji di gedung Pusat Layanan Haji dan Umrah Terpadu (PLHUT) Paya Ilang, Senin, 21 Mei 2024.
Penyerahan secara simbolis diserahkan oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Tengah H Wahdi MS MA kepada salah satu ketua rombongan (Karom) dan petugas haji kloter 5 yang berasal dari Kabupaten Aceh Tengah.
Kakankemenag Wahdi mengimbau sebelum berangkat jamaah agar dapat menakar barang bawaan dengan memilih perlengkapan seperlunya.
Ia mengimbau kepada seluruh jemaah calon haji Aceh Tengah yang berangkat tahun ini agar sebisa mungkin menjaga kesehatan hingga waktu keberangkatan.
Sementara itu Kepala Seksi Penyelenggara Haji dan Umrah H Ahmad Marjan MPd mengatakan sebanyak 153 koper jamaah ditambah 3 koper petugas haji telah diserahkan secara bertahap sejak hari ini.
H Ahmad Marjan MPd yang juga sebagai petugas haji 1445 H mengungkapkan paket koper yang diserahkan terdiri dari satu koper besar, satu koper kabin, satu paket buku bimbingan manasik, satu set APD, tiga buah ID Card serta satu lembar selempang jamaah.
Jamaah haji Aceh Tengah akan diberangkatkan ke Embarkasi Banda Aceh pada 1 Juni 2024 sekitar pukul 14.00 WIB dari Pendopo Bupati Aceh Tengah, sementara itu jamaah akan bertolak ke ke tanah suci pada 2 Juni 2024 melalui bandara Sultan Iskandar Muda, Banda Aceh.