CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Hasanuddin Buka Pelatihan Penerapan Kurikulum Merdeka MIN 5 Langsa

Image Description
Inmas Aceh
  • Penulis
  • Dilihat 273
Minggu, 12 Maret 2023
Featured Image

Kota Langsa (Hendra)--Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Langsa Drs.H.Hasanuddin,MH Membuka secara resmi Pelatihan Penerapan Kurikulum Merdeka pada MIN 5 Langsa di Aula Kankemenag setempat. Sabtu, 11 Maret 2023 

Kegiatan digelar oleh MIN 5 Langsa dengan melibatkan peserta seluruh dewan guru MIN 5 Langsa dan menghadirkan narasumber dari pengawas Madrasah Drs.Nazar, S.Pd.I.,MA.

Kepala MIN 5 Langsa Fakhriansyah, S.Pd.I.M.Pd melaporkan bahwa kegiatan diselenggarakan selama dua hari yakni mulai tanggal 11-12 Maret 2023 dan digelar di Aula Kankemenag Kota Langsa.

Kegiatan ini digelar dengan tujuan Menjadikan Madrasah Hebat dan Terbaik bersama Kurikulum Merdeka.

Dalam sambutan Ka.Kankemenag Kota Langsa Drs.H.Hasanuddin,MH mengapresiasi dan terima kasih kepada Kepala MIN 5 Langsa beserta dewan guru yang telah merespon dengan baik program pemerintah dalam bidang pendidikan yakni menerapkan kurikulum  merdeka, yang saat ini sedang gencar-gencarnya disosialisasikan ditengah-tengah lembaga pendidikan.

Setiap regulasi yang diterbitkan oleh pemerintah harus kita respon dengan baik, kita harus aktif dan jangan pasif, kita harus serba cepat, sehingga kita tidak tertinggal.

Setiap perkembangan yang terjadi baik teknologi dan informasi harus kita ikuti seperti halnya kurikulum yang berkembang saat ini harus kita ikuti.


Tahun 2025 kita harus sudah menerapkan kurikulum merdeka ini dengan aktif, alhamdulillah, kita sudah merespon bahkan sudah sangat gencar ditahun 2023 ini untuk melakukan sosialisasi dan pelatihan kurikulum merdeka. Kita jangan selalu bergantung kepada kepala madrasah, namun kita harus mampu untuk merubah minsed dalam rangka meningkatkan potensi dan profesionalisme sebagai seorang guru, kita harus mampu menjadi contoh yang baik.

Jadikan madrasah kita menjadi lembaga pendidikan yang baik, lebih baik dan terbaik. 

Hasanuddin berharap, kegiatan ini jangan hanya sampai di sini saja, tetapi harus ditindaklanjuti jangan tidak lanjut, terapkan dan aplikasikan dalam proses pembelajaran. 

Turut Hadir, Kasi Pendis Kankemenag Kota Langsa, Zainuddin, S.Ag, Pengawas Madrasah Drs.Nazar, S.Pd.I.,MA, Kepala MIN 5 Langsa Fakhriansyah, S.Pd.I.,M.Pd, dan seluruh Dewan Guru MIN 5 Langsa.[y]



Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh