CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Besok, Kemenag Aceh Pantau Hilal Penentuan 1 Ramadhan 1444 H

Image Description
Inmas Aceh
  • Penulis
  • Dilihat 646
Senin, 20 Maret 2023
Featured Image

Banda Aceh (Humas) - Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh akan melakukan pengamatan rukyatul hilal 1 Ramadhan 1444 Hijriah/2023 M di enam lokasi yang tersebar di beberapa wilayah provinsi itu, seputar Banda Aceh dipusatkan di gedung pusat observatorium Tgk Chiek Kuta Karang Lhoknga, Aceh Besar.

Plt Kakanwil Kemenag Aceh Ahmad Yani SPd I mengatakan pengamatan hilal dilaksanakan bersamaan dengan pelaksanaan sidang isbat yang dipimpin oleh Menteri Agama Republik Indonesia di Jakarta, Rabu 22 Maret 2023.

“Pemantauan menggunakan teleskop astronomi, dimulai setelah shalat Ashar pada Rabu, dan akan didahului dengan pemaparan Posisi Hilal yang disampaikan Tim Hisab Rukyat dan ahli astronomi Aceh," kata Ahmad Yani.

Enam lokasi itu meliputi Observatorium Tgk Chiek Kuta Karang-Lhoknga, Aceh Besar; Tugu 0 Km-Kota Sabang; Bukit Blang Tiron Perta Arun Gas-Lhokseumawe; Pantai Lhokgeulumpang-Setia Bakti, Aceh Jaya; POB Suak Geudubang-Aceh Barat, dan Pantai Nancala-Teupah Barat, Simeulue.

Ia mengatakan pengumuman hasil pengamatan akan disampaikan langsung oleh Menteri Agama H Yaqut Cholil Qoumas dalam sidang isbat, setelah menerima hasil rukyatul hilal seluruh daerah se-Indonesia.

“Pengumuman hasil pemantauan hilal akan disampaikan langsung oleh Menteri Agama dalam sidang isbat, setelah menerima hasil rukyatul hilal seluruh Indonesia,” katanya.

Ahmad Yani mengharapkan jika nantinya muncul perbedaan dalam penetapan awal Ramadhan 1444 Hijriah, maka jangan sampai merusak persatuan dan kesatuan antara umat Muslim di daerah Tanah Rencong.

“Bila ada perbedaan, tetap saling menghargai dan menghormati, karena semua ada landasan masing-masing,” katanya.

Selain itu, dalam menyambut Ramadhan 1444 Hijriah, Ahmad Yani juga mengimbau seluruh pengurus masjid, meunasah, dan mushalla untuk mengatur jam yang dipergunakan di tempat masing-masing agar seragam sesuai standar.

"Dengan mengkaliberasi pada waktu RRI, TVRI atau situs resmi di Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) sebelum ibadah Ramadhan dilaksanakan, demi menjaga keseragaman waktu shalat,” ujarnya.

Sementara Ketua Tim Falakiyah Kanwil Kemenag Provinsi Aceh, Alfirdaus Putra SHI MH mengatakan rukyat dilakukan oleh tim Kemenag dan beberapa tim dari ormas Islam maupun dayah/pesantren di seluruh Aceh.

“Di Lhoknga, pengamatan terbuka untuk umum. Di sana, Kemenag Aceh sudah mempersiapkan 5 teleskop astronomi," kata Alfirdaus.

Ia menerangkan, bahwa saat ini ketinggian hilal berada 8,72 derajat di atas ufuk, dengan elongasi bulan dan matahari sekitar 9,5 derjat.

Lama hilal dapat dirukyat sekitar 40 menit setelah terbenam matahari, dengan cahaya bulan sudah 0,69 derajat.

"Bagi yang ingin rukyat, dapat melihat ke barat dengan arah 271 derajat dengan ketinggian hilal 8,72 derajat ketika matahari terbenam, hingga 40 menit setelahnya,” urainya.

"Insya Allah dengan kondisi seperti ini, 1 Ramadhan 1444 H hampir dipastikan akan jatuh pada Kamis, 23 Maret 2023 M," ujarnya.

Namun pengumuman hasil pemantauan hilal tersebut nantinya akan disampaikan langsung oleh Menteri Agama dalam sidang isbat, setelah menerima hasil rukyatul hilal seluruh Indonesia, katanya.[]

Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh