CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Bentuk Tim Kerja Zona Integritas, Ini Harapan Kakankemenag Aceh Tenggara

Image Description
Inmas Aceh
  • Penulis
  • Dilihat 520
Jumat, 19 Februari 2021
Featured Image

Kutacane (Humas)---Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Tenggara menggelar rapat pembentukan Tim Kerja Zona Integritas, Jumat (19/21) di aula kantor setempat.

Pembentukan tim ini diikuti oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Tenggara Syaiful, S.HI, Para Kasi dan Penyelenggara, serta Pelaksana Kepegawaian dan Umum.

Acara ini merupakan upaya mewujudkan  wilayah bebas dari korupsi (WBK), menuju wilayah birokrasi bersih dan melayani (WBBM).

Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Tenggara Syaiful, S.HI dalam sambutannya mengatakan bahwa pelaksanaan zona integritas memiliki beberapa tujuan, diantaranya memudahkan pelaksanaan birokrasi reformasi, meningkatkan komitmen penerapan birokrasi, meningkatkan indeks prestasi kinerja, meningkatkan pelayanan internal dan eksternal, serta upaya mewujudkan kemenag bebas dari korupsi.

"Saya berharap dengan terbentuknya tim kerja tersebut, Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Tenggara dapat mewujudkan wilayah bebas dari korupsi (WBK), menuju wilayah birokrasi bersih, serta melayani (WBBM)," harapnya.

"Saat ini berbagai bentuk inovasi sudah kita lakukan, seperti Wakaf produktif penggemukan sapi yang diresmikan langsung oleh Kakanwil Kemenag Provinsi Aceh, maka kedepannya harus ada inovasi-inovasi lainnya," tambahnya.

"Untuk mencapai penilaian yang baik, para ASN harus bekerjasama dan sama-sama bekerja dan saling mendukung untuk mencapai Kemenag berintegritas," ujarnya.

Di kesempatan lain, Kasubbag TU Dr. Ridwan Syah, MA yang juga sebagai Ketua Tim ZI menjelaskan, pembentukan tim tersebut merupakan tindak lanjut pelaksanaan zona integritas yang telah dan pernah dirancang dengan pilot projects pada tahun 2023 untuk Kemenag Kabupaten Aceh Tenggara.

"Namun dalam pelaksanaannya terjadi beberapa kendala yang membuat poin perencanaan gagal dilaksanakan," lanjutnya.

"Mengingat hal tersebut maka perlu dibentuk Tim ZI ini, guna mencapai tujuan yang diinginkan, maka mari bersinergi untuk meraih itu," tambah Ridwan Syah.

Selanjutnya Kepala Kantor Kementerian Agama Syaiful, S.HI bersama Kasi Pendidikan Madrasah (Penmad) H. Ahmad, S.PdI bergerak menuju ke lokasi robohnya sebagian bangunan MIN 4 Jongar pada Kamis malam pukul 23.15 Wib 18 Februari 2021 di Desa Jongar Kecamatan Ketambe. [Jimmi]

Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh