CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Tingkatkan SDM, Kemenag Aceh Gelar FGD Penilaian Angka Kredit Penyuluh

Image Description
Inmas Aceh
  • Penulis
  • Dilihat 340
Senin, 20 Maret 2023
Featured Image

Banda Aceh (Humas) - Kantor Wilayah Kementerian Agama ProvinsiAceh menggelar Forum Grup Diskusi (FGD) Tahun 2023 yakni Penilaian Angka KreditPenyuluh, berlangsung di Grand Arabia Hotel, Banda Aceh, 20 Maret 2023.

Kegiatan ini diikuti oleh Tim Penilai Angka Kredit PenyuluhAgama Islam (PAI) Provinsi Aceh dan unsur Bidang Penaiszawa Kanwil Kemenag Aceh.

Mewakili Plt Kakanwil Ahmad Yani SPd I, Kepala BidangPenerangan Agama Islam dan Pemberdayaan Zakat Wakaf (Penaiszawa) H. Yasih, SAg.MA resmi membuka kegiatan tersebut.

Yasih mengatakan bahwa tugas para Penyuluh Agama Islam kianlama kian kompleks dan membutuhkan peningkatan SDM, misalnya menindaklanjuti kegiatanKampung Moderasi, Penyuluh Award, penyuluhan Stunting.

“Jadi kehadiran kita di masyarakat sangat dibutuhkan, danpeningkatan SDM yang berkualitas dan professional adalah hal yang mutlak,dengan berbagai upaya yang dilakukan Kementerian Agama,” katanya.

Sementara Subkor PAI Bidang Penaiszawa, Dra. Evi Sri Rahayu,dalam sambutannya menyampaikan bahwa Tim Penilaian Angka Kredit harus pahamtusi dan perubahan-perubahan dalam penilaian Penyusunan Angka Kredit, sehinggainformasi perubahan tersebut dapat disampaikan pada semua penyuluh di Kab/kota seluruhAceh.

Hadir sebagai narasumber kegiatan FGD Hamdani, dari UPKanwil Kemenag Provinsi Aceh dan membahas beberapa regulasi terkini terkaittupoksi penyuluh Agama Islam.

Ia memaparkan diantaranya, di masa yang akan datang tidakada lagi usulan Dupak untuk kenaikan Pangkat, akan tetapi penilaian berdadarkanKinerja (SKP) dan tentang regulasi terbaru terkait Kinerja Penyuluh Agama Islamberdasar Permenpan No.1 tahun 2923.[]

Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh