CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Tausiyah Rutin Jumat Awal Bulan, Ust Chaerul Anwar Sampaikan Tanda Diterima atau Tidaknya Amal

Image Description
Novita Rahayu Wisata
  • Kontributor
  • Dilihat 334
Jumat, 3 November 2023
Featured Image
Tausiyah bersama ust. chaerul Awanr S Ag

Tausiyah rutin setiap jumat awal bulan Ust. Chaerul Anwar Sampaikan " Tanda Diterima atau Ditolaknya Amal " Jumat, 03 November 2023 di Mushola Kantor Kemenag Kota Subulussalam. Ia menyampaikan bahwa Amal shalih menjadi salah satu tanda bahwa seseorang tidak termasuk kelompok yang merugi.


"Orang bersanding manis bersama iman, saling mengingatkan dalam kebaikan, dan bernasihat agar senantiasa berada dalam kesabaran. Sesungguhnya Allah Ta’ala memastikan orang tersebut tidak berada dalam kerugian," Ucapnya.


“Adapun tanda ditolaknya amal adalah ketaatan yang diikuti dengan perbuatan maksiat. Perbuatan baiknya tidak mampu mencegahnya dari keburukan.” Lanjutnya.


Betapa banyak kita jumpai orang-orang yang ‘shalat terus maksiat jalan’? Banyak pula di antara mereka yang pagi mendirikan shalat, siangnya korupsi, menjelang sore berinfaq, dan malamnya masuk ke tempat hiburan yang diharamkan.



"Patut kita perhatikan, jangan sampai merasa banyak beramal, padahal hanya sedikit amalnya yang diterima," Tutupnya.


Akhir Tausiyah ditutup dengan doa bersama untuk Warga Muslim yang ada di Palestina.

Editor : Saifullah
Fotografer : Juprianto
Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh