CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Siswa MAN Model Banda Aceh Juara I Olimpiade Perpajakan

Image Description
Inmas Aceh
  • Penulis
  • Dilihat 1042
Senin, 11 Februari 2013
Featured Image
Banda Aceh-KemenagNews (11/2/2013) MAN Model Banda Aceh berhasil menjadi Juara I dalam kegiatan lomba olimpiade perpajakan tingkat SMA/MA./SMK se- Provinsi Aceh yang diselenggarakan oleh Kantor Wilayah Direktorat jenderal Pajak Aceh. Demikian rilis yang disampaikan Humas MAN Banda Aceh kepada KemenagNews."Kegiatan ini diselenggarakan pada akhir Desember 2012. Untuk juara II diraih oleh SMA Lab. School Unsyiah, Juara III SMAN 4 Banda Aceh dan Juara IV SMA 10 Fajar Harapan," tulis Amru, Humas MAN Model Banda Aceh."Tim olimpiade MAN Model Banda Aceh terdiri dari Nora Magfirah, Mauliza Akbar, Ulfa Khairurrahma, Nadia Rizki, dan Ummu Uwaimir. Selain itu siswa MAN Model juga berhasil meraih juara II olimpiade Pasar Modal Tingkat Provinsi Aceh, atas nama Mauliza Akbar. Juara I diraih siswa dari SMAN 4 Banda Aceh dan juara III diraih siswa SMA Fathih bilingual School." lanjut Amru. Selain itu siswa MAN Model juga tampil terbaik sebagai Juara I lomba Asah terampil PMR tingkat SMA/MA/SMK se- Kota Banda Aceh, atas nama Khairatin Nisak,Ennita Riana, Erliza Julvia dan Juara I lomba Paduan Suara se- Kota Banda Aceh.Keberhasilan siswa-siswi MAN Model merupakan kebanggaan tersendiri bagi siswa dan dewan guru. Kepala MAN Model Banda Aceh, Drs. Ridwan Ali, M.Pd. mengatakan bahwa keberhasilan siswa MAN Model Banda Aceh dalam meraih prestasi dalam berbagai aneka lomba, merupakan hasil dari pembinaan dalam kegiatan assistensi program pengembangan diri yang selama ini dilaksanakan secara rutin di madrasah yang didukung penuh oleh komite madrasah. (admin)
Tags: #
Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh