CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Sebanyak 19 orang PPPK di Lingkungan Kankemenag Kota Langsa Ikuti Pembukaan Orientasi PPPK

Image Description
Inmas Aceh
  • Penulis
  • Dilihat 259
Rabu, 13 September 2023
Featured Image

Kota Langsa (hendra) --- Sebanyak 19 orang PPPK dilingkungan Kankemenag Kota Langsa ikuti pembukaan orientasi PPPK Kementerian Agama secara virtual yang digelar diaula kantor setempat. Rabu, 13 September 2023 

Kegiatan pembukaan secara virtual ini diikuti oleh Plt. Ka. Kankemenag Kota Langsa,  Kasubbag TU,  Kasi. Bimas Islam,  pelaksana kepegawaian dan staff serta PPPK 

Plt.Ka.Kankemenag Kota Langsa H.Mawardi, S.Ag.M.AP mengatakan, kegiatan pembukaan orientasi bagi PPPK dilingkungan Kementerian Agama dilaksanakan secara virtual dan  semula direncanakan akan dilaksanakan  pada tanggal 12 September 2023 namun ditunda dan dilaksanakan hari ini 13 September 2023 sesuai surat Badan Penelitian dan Pengembangan dan Pendidikan  dan Pelatihan Nomor : B-1018/P.IV/1/09/2023  tanggal 12 September 2023 tentang Pembukaan Orientasi PPPK Kementerian Agama.

Pembukaan kegiatan ini digelar secara serentak se Indonesia secara Virtual dengan tujuan memberikan pengenalan tugas dan fungsi ASN serta memberi pengenalan nilai dan etika pada intansi pemerintah dengan harapan dapat menjadi PPPK yang mengerti dan memahami organisasi dan tata kerja, jabatan, manajemen kinerja, serta penerapan nilai-nilai dasar berakhlak  di unit kerja masing-masing.

Kegiatan pembukaan ini diikuti oleh 29.012 orang PPPK dan dibuka langsung oleh Menteri Agama RI Yaqut Cholil Qaumas yang di pusatkan di Balai Diklat Keagamaan Surabaya. 

Mawardi berharap setelah kegiatan ini PPPK diliongkungan Kankemenag Kota Langsa  mampu menjadi ASN yang disiplin dan kompetitif melalui penerapan nilai-nilai dasar ASN “berakhlak” dalam menghadapi era persaingan global. Semoga dengan diklat ini PPPK dapat meningkatkan kualitasnya, selalu upgrade dan menjadi pegawai  yang inovatif, sebagaimana yang terlampir pada 5 Nilai Budaya Kerja Kemenag RI.harap Mawardi

Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh