CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Ratusan Kenderaan Ramaikan Takbir Keliling di Aceh Besar

Image Description
Inmas Aceh
  • Penulis
  • Dilihat 620
Kamis, 8 Agustus 2013
Featured Image
Kota Jantho-KemenagNews (8/8/2013) Sedikitnya ratusan kenderaan bermotor roda empat Rabu (7/8) malam ambil bagian pada kegiatan pawai takbir keliling Aceh Besar dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri 1434 Hijiriah.Ratusan kenderaan bermotor roda empat yang ambil bagian pada pawai takbir yang penglepasan dilakukan Bupati Aceh Besar Mukhlis Basyah tersebut adalah utusan Satuan Kerja Perangkat Kabupaten (SKPK) yaitu Dinas/Badan/kantor dan para camat.Mukhlis Basyah pada kesempatan itu mengharapkan kepada para peserta pawai takbir keliling Aceh Besar tersebut agar dalam berkonvoi dapat menjaga ketertiban dan kenyamanan demi keselamatan bersama di jalan raya.“Pada kegiatan pawai takbir yang pertama sekali diadakan secara meriah ia menyampaikan apresiasi atas dukungan yang diberikan oleh Polres Aceh Besar, Dishubkomintel dan Satpol PP Aceh Besar sehingga kegiatan tersebut dapat berlangsung secara sukses,” katanya.Mukhlis Basyah juga menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah ambil bagian sehingga dapat terlaksananya kegiatan pawai takbir yang pertama sekali diadakan secara meriah tingkat Kabupaten Aceh Besar itu.Sebagiamana dilaporkan Kadis Syariat Islam Aceh Besar yang juga Sekretaris panitia pelaksan T Hasbi SH, sepanjang dalam sejarah Aceh Besar pawai takbir secara meriah yang perdana diadakan dibagi dua rombongan.“Rombongan pertama dimulai dari Masjid Al-Munawwarah Kota Jantho menuju ke Lamtamot Kecamatan Lembah Seulawah dan rombongan kedua dari Masjid Al-Munawwarah Kota Jantho menuju bundaran Lambaro, Kecamatan Ingin Jaya,” ujar T Hasbi.Pawai takbir keliling kabupaten Aceh Besar biasanya diadakan secara sederhana saja yakni hanya keliling Kota Jantho ibukota Kabupaten Aceh Besar, namun kali ini walaupun yang pertama sekali secara umum berlangsung cukup meriah.Sementara itu Kabag Humas dan Protokoler Pemkab Aceh Besar Muhammad Iswanto menambahkan, DR Muhammad Yasir Yusuf MA Dosen IAIN Ar-Raniry Banda Aceh Kamis pagi ini dijadwalkan akan bertindak selaku khatib Shalat Ied di halaman Masjid Agung Al-Munawwarah Kota Jantho ibukota Aceh Besar. [syahril ahmad/yyy][foto: antrian regu musabaqah takbiran provinsi aceh di depan masjid raya baiturrahman, malam takbiran, Rabu, 7/8 (foto: yakub)]
Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh