[Meureudu | Muhammad Ghafar] Kali ini, MAN 2 Sigli yang dipimpin Drs. Abdussamad berbicara banyak di perhelatan 2 tahunan Kankemenag Pidie Jaya (Pijay). Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) ke II (21-26/04), oleh MAN 2 Sigli berhasil menyabet sebanyak 20 piala.
WAKA kesiswaan bapak Usman Harja S.Pd.I mengatakan pihaknya mengutus 51 peserta diberbagai macam cabang olahraga dan seni. Hampir semua cabang kita ikuti, beda dengan Porseni ke I yang hanya kita ikuti 2 cabang saja, pungkas beliau sesembari menoleh lembaran rincian ditanngaanya.
Secara perolehan piala MAN 2 Sigli berada dibawah MAS Jeumala Amal yang keluar sebagai juara umum. Menurut pengakuan beberapa dewan guru yang tidak menyangka MAN 2 Sigli berhasil di Porseni kali ini, ternyata di Madrasah kita memiliki banyak bibit unggul dan perlu dikembangkan, buktinya banyak peserta yang mendominasi peringkat II dan III diberbagai cabang. Tak hanya itu, ada juga yang meraih juara I, seperti di cabangVolly Ball putra, lari dan sebagainya.
Ajang yang untuk lomba seni digelar di Medium Meurah Seutia, Meureudu (Kantor Bupati Lama Pijay), sedang olahraga diambil beberapa tempat itu turut diikuti seluruh tingkatan pelajar, mulai MI, MTs hingga MA sekabupaten Pidie Jaya. Wakil Bupati Said Mulyadi M.Si dalam membuka kegiatan berharap agar momen ini dapat menjadi ajang pemersatu bangsa, Porseni ini merupakan pra persiapan untuk menghadapi Porseni ke-XIV tingkat provinsi yang nantinya akan dihelat di Kabupaten Bireun, tambahnya.
Sementara untuk tingkatan MTs yang keluar sebagai juara umum MTsS Jeumala Amal, juara umum tingkatan MI diraih MIN Meureudu. Kegiatan yang berakhir (26/04) ini ditutup Kankamenag Pijay setempat H. Iqbal MAg di Medium Meurah Seutia beriring dengan pengumuman para jawara lomba.
[Muhammad Ghafar, Siswa kelas XII MAN 2 Sigli Meureudu/y]