[Idi | Jamaluddin] Ujian Nasional (UN) Tingkat MTs dan SMP dimulai hari ini, Senin (05/05) khusus di lingkungan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Timur (Kankemenag Atim) UN diikuti oleh 2.426 siswa MTs.
Tim Monitoring UN Kankemenag Atim pagi ini langsung mengunjungi seluruh lokasi penyelenggara ujian tersebut di sejumlah madrasah negeri dan swasta. Kepala Kankemenag Drs.H.Faisal Hasan bersama tim monev Kanwil kunjungi MTsN Idi Cut dan MTsN Kuta Binjei, sedangkan Kasi Pais Kemenag Muslim,S.Ag,M.Si monev di MTsN Idi.
Berdasarkan pantauan dan koisioner yang tersedia ujian hari pertama yang menguji Bahasa Indonesia tersebut berjalan dengan lancar, aman dan tertib. “Penyelenggaran ujian tahun ini diharapkan berjalan lancar dan tertib dan aman dan bebas dari kecurangan,” ujar Faisal Hasan.
Lebih Jauh Faisal Hasan mengungkapkan, kesuksesan ujian tahun ini harus benar-benar maksimal sehingga siswa Madrasah Kabupaten Aceh Timur baik nageri maupun swasta mampu bersaing dengan madrasah-madrasah daerah lain. Prestasi Pasti, Jujur Harus adalah motto yang diangkat saat ini. [y]