CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Pertemuan K3M MTs Ateng di Jagong: Majukan Madrasah, Jaga Amanah

Image Description
Inmas Aceh
  • Penulis
  • Dilihat 325
Rabu, 11 September 2013
Featured Image
Takengon-KemenagNews (11/9/2013) Setelah seminggu terbentuk, Rabu (11/9) K3M MTsN Jagong gelar rapat perdana di Jagong Jeget. Sebagaimana dikabarkan, bersamaan dengan K3M lainnya, K3M untuk tsanawiah juga terbentuk Rabu, pekan lalu. Demikian dilaporkan Nugroho Aji Wibowo, S.Pd salah seorang guru di lembaga pendidikan bernuansa Islam tersebut.Pada rapat 6 Dzukqaidah itu, pertemuan rutin bulanan sesama anggota Kelompok Kerja Kepala Madrasah (K3M) MTs se-Kabupaten Aceh Tengah di MTsN Jagong itu, membahas isu-isu terkait pengembangan pendidikan, khususnya dalam memajukan madrasah di tengah-tengah masyarakat. Dan,S.Ag selaku Wakil Ketua K3M MTs yang memimpin pertemuan itu menyampaikan perlunya memupuk rasa kebersamaan dan kekeluargaan antar Kepala Madrasah guna memajukan organisasi ini dalam rangka memajukan setiap madrasah terutama MTs di wilayah Kabupaten Aceh Tengah. Program-program yang telah disepakati hendaknya dapat dilaksanakan sebagaimana mestinya. Pelaksanaannya pun perlu dievaluasi, sehingga ada yang dapat kita lihat hasilnya dari kegiatan ini untuk selanjutnya kita dapat berbuat lebih baik ke depannya. “Hal-hal yang menyangkut anggaran kegiatan K3M harus jelas, dana yang diserap dari Para Kepala Madrasah harus dapat dipertanggungjawabkan secara akuntabilitas,” tegas Pak Dan yang juga sebagai Kepala MTsN Angkup itu.Kepala MTsN Pegasing, Yulia,MA yang juga sekretaris K3M mengharapkan perlunya kepala madrasah melakukan sharing dalam memajukan lembaga madrasah. “Setiap kepala madrasah kiranya dapat bertukar informasi dalam menciptakan dan melaksanakan keunggulan masing-masing madrasah yang dipimpinnya, sehingga nantinya madrasah bisa bangkit untuk menunjukkan berbagai prestasi baik dari ilmu pengetahuan umum, ilmu pengetahuan agama, olah raga dan seni,” harapnya.Senada dengan Yulia, kepala MTsS Alur Kumer Drs. Marjan menambahkan bahwa madrasah bisa maju bila para pimpinan mnadrasah saling menguatkan dan menumbuhkan kepercayaan untuk memegang amanah, masyarakat telah mengamanahkan anak-anak untuk kita didik dengan sebaik-baiknya, jangan dihiananti amanah itu.Sementara itu, Kepala MTsN Jagong Ahmad Dardiri, MA dan seluruh keluarga besar MTsN Jagong menyambut gembira dengan adanya pertemuan di tempatnya. Seyogyanya acara itu dihadiri Ketua K3M Drs. Abd. Rahman. “Namun karena ia sedang ke Banda Aceh, maka tidak bisa hadir,” ujar Ahmad Dardiri.Pertemuan ini dihadiri oleh 11 kepala MTs dari 16 MTs yang ada, yaitu Syamsuddhuha, MA Kepala MTsN Takengon I, Drs. Tasbihan Kepala MTsS Kebayakan, Saiful Kepala MTsS Atu Lintang, Drs. Hasan Basri Kepala MTs Blang Mancung, Drs. Syafaruddin Kepala MTs Quba, Kepala MTsS Gelelungi dan Kepala MTsS Ikhwanul Yakin. Acara pertemuan ini dilaksanakan di di ruang rapat MTsN Jagong, dimulai pukul 10.00 WIB dan berakhir 13.30 WIB. Setelah melaksanakan salat Dzuhur berjamaah di Musalla MTsN Jagong para kepala MTs menuju ke ruang perpustakaan untuk makan siang bersama. [Ahmad D. Chusain/bub/y]
Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh